Q:Apa itu Teknik Sipil?
A:Program studi Teknik Sipil mempelajari proses merancang, membangun, serta merenovasi, tidak hanya bangunan gedung, tapi juga infrastruktur jalan, jembatan, bendungan, dan infrastruktur lainnya. Mempelajari ilmu Teknik Sipil, kamu akan memahami unsur-unsur bangunan seperti beton, baja, aspal, dan lain-lain. Kamu juga akan memahami bagaimana perancangan struktur bangunan yang kuat, layak, dan efisien. Di jurusan Teknik Sipil kamu juga akan mempelajari dasar rancangan arsitektur. Teknik sipil punya peran yang sangat penting terhadap kehidupan manusia, ilmunya berkembang sejalan dengan kebutuhan dan pergerakan manusia.
Kemajuan teknologi transportasi akan berpengaruh pada pembangunan infrastruktur, seperti perluasan jalan, pembangunan jalan toll, underpass, flyover, dan lain-lain. Perubahan lingkunganpun akan berpengaruh terhadap pembangunan. Unsur cuaca, iklim, struktur tanah, dan gempa bumi, menjadi pertimbangan penting dalam pembangunan gedung dan infrastruktur. Karena itu para profesional di bidang Teknik Sipil haruslah cermat dan teliti.Q:Kenapa kamu harus memilih jurusan Teknik Sipil?
A:Teknik sipil menjadi salah satu program studi yang punya peran penting dalam perkembangan suatu negara, terutama dalam pembangunan infrastruktur dan ekonomi. Sebagai negara berkembang, Indonesia sedang gencar melakukan pembangunan infrastruktur di mana-mana. Karenanya, para ahli di bidang Teknik Sipil akan sangat di butuhkan untuk menyukseskan pembangunan. Program studi ini menyediakan peluang untuk bekerja dan berkarya yang sangat besar. Syaratnya, kamu harus punya minat besar dalam bidang desain dan konstruki. Selain itu kamu harus menguasai matematika dan fisika dengan baik, sebab kedua bidang itu menjadi pondasi dalam pembelajaran Teknik Sipil.
Q:Mata kuliah apa saja yang dipelajari didalam jurusan Teknik Sipil?
A:
1. Kalkulus
2. Fisika Dasar
3. Kimia Dasar
4. Pengantar Rekayasa dan Desain
5. Menggambar Teknik
6. Rekayasa Bahan Konstruksi Sipil
7. Matematika Rekayasa
8. Mekanika Fluida & Hidraulika
9. Mekanika Bahan
10. Mekanika Tanah
11. Rekayasa Hidrologi
12. Rekayasa Lalu Lintas
13. Analisis Struktur
14. Struktur Beton
15. Irigasi dan Drainase
16. Perancangan Geometrik Jalan
17. Manajemen Konstruksi
18. Struktur Baja
19. Utilitas Bangunan
20. Dasar- dasar Arsitektur
21. Teknik Pondasi
22. Konstruksi Jalan
23. Ekonomi Teknik
24. Rekayasa Lingkungan
25. Perancangan Perkerasan Jalan
26. Struktur Bangunan Tahan Gempa
27. Survei dan Pemetaan Lanjut
28. Manajemen Kualitas Konstruksi
29. Computer Aided Design (CAD)
30. Aspek Hukum Jasa KonstruksiQ:Prospek kerja didalam jurusan Teknik Sipil tuh apa saja sih?
A:Perekonomian Indonesia masih berkembang, pembangunan masih akan berlangsung untuk jangka waktu yang cukup panjang. Jika kamu mengambil jurusan Teknik Sipil, kamu tidak perlu khawatir akan peluang kerja. Sejauh kamu memiliki kompetensi dan kualitas keahlianmu bisa diandalkan, maka kamu bisa bekerja di berbagai perusahaan properti, konstruksi, atau pengembang. Peluang kerja lulusan Teknik Sipil juga terbuka lebar di instansi pemerintah seperti di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Badan Perencanaan Nasional (BPN), dan BUMN yang bergerak di bidang konstruksi.
Atau lulusan teknik sipil juga bisa bekerja menjadi manajer arsitek dan insinyur, drafter arsitektur, teknisi sipil, pengawas kontruksi dan pembangunan dan lain sebagainya.Q:Kampus-kampus mana saja sih yang menyediakan jurusan Teknik Sipil?
A:Berikut adalah contoh kampus-kampus yang menyediakan jurusan Teknik Sipil:
1. Universitas Sebelas Maret (Negeri)
2. Universitas Indonesia (Negeri)
3. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (Negeri)
4. Universitas Gadjah Mada (Negeri)
5. Institut Teknologi Bandung (Negeri)
6. Universitas Trisakti (Swasta)
7. Institut Teknologi Nasional (Swasta)
8. Universitas Tarumanagara (Swasta)
9. Universitas Gunadarma (Swasta)
10. Binus University (Swasta)Q:Apa saja sih yang dipelajari didalam jurusan Teknik Sipil?
A:Jurusan ini mempelajari perihal teknik-teknik konstruksi bangunan baik dalam lingkup Perencanaan, Pengawasan maupun Pelaksanaan.
Q:Pelajaran SMA yang membantu untuk memahami didalam jurusan Teknik Sipil?
A:
1. Fisika
2. MatematikaQ:Tugas dan ujian yang umum didalam jurusan Teknik Sipil?
A:1. Tugas Individu Per Materi, biasanya diberikan apabila materi sudah habis lalu diuji coba perhitungan, soal sedikit namun jawaban panjang karena analisis
2. Tugas Besar Individu, merupakan tugas perencanaan dari Mata Kuliah, contoh mata kuliah Struktur Beton akan diberikan tugas besar perencanaan suatu bangunan beton bertulang sesuatu dengan kriteria tugas.
3. Tugas Besar Kelompok, apabila suatu perencanaan dianggap terlalu besar untuk individu, maka dibuat per kelompok, namun masing-masing tetap harus mengerti semua isi tugas.
4. Laporan Praktikum, akan ada banyak praktikum di jurusan ini per semesternya. Di awal praktikum akan diuji untuk mengetahui bekal pengetahuan sebelum praktik. Di akhir praktikum akan diuji kembali untuk mengetahui apa yang sudah dipraktikkan dan apa yang sudah ditulis di laporan praktikum. Terkadang ada laporan praktikum kelompok.
5. Kuis mingguan/materi, diberikan sebagai tolak ukur mahasiswa tentang penguasaan materi.
6. Ujian Tengah Semester, soal ujian yang telah diberikan, hampir sama seperti kuis tapi tingkat kesulitas meningkat, bobot nilai besar. Apabila dosen berkenan jika menggunakan rumus yang banyak maka diperbolehan membuat catatan rumus (saja) di kertas kecil tanpa penjelasan lalu dikumpul beserta kertas ujian.
7. Ujian Akhir Semester, apabila mata kuliah wajib yang "besar" sering memiliki syarat untuk mengikutinya yaitu mengumpulkan Tugas Besar Individu/Kelompok. Materi sesuai dengan dosen, antara dari awal perkuliahan ataupun dari seteah UTS. Bobot akan berbeda apabila ada Tugas Besar ataupun tidak.Q:Jurusan yang mirip dengan jurusan Teknik Sipil?
A:
1. Arsitektur
2. Teknik Bangunan dan Landasan
KAMU SEDANG MEMBACA
Jurusan kuliah
AcakWattpad ini cocok untuk dibaca oleh kalangan remaja yang masih bingung memutuskan ambil jurusan kuliah dan wattpad ini membantu untuk membagikan informasi tentang jurusan-jurusan yang ada didunia perkuliahan. dari mata kuliahnya,prospek kerjanya dan...