62.Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi

661 33 2
                                    

Q:Apa ity PJKR?

A:Program studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi peneliti dan pengajar pendidikan jasmani. Hal-hal yang dipelajari di prodi PJKR ermacam-macam, diantaranya adalah pendidikan jasmani untuk memberikan pendidikan terkait kegiatan jasmani dengan melatih siswa dari aspek fisik, psikomotor, kognitif, afektif dan sosial secara bersamaan; kesehatan dan pembelajaran terkait gizi, fisiologi, anatomi, serta keamanan dan keselamatan; dan juga rekreasi di mana siswa diajarkan berbagai permainan dan kegiatan lapangan yang tujuannya untuk beristirahat dari kejenuhan rutinitas.

Q:Kenapa kamu harus memilih jurusan PJKR?

A:Banyak yang menganggap remeh kehadiran guru Penjaskes di sekolah, padahal guru Penjaskes memiliki peranan yang cukup signifikan dalam kelancaran proses belajar-mengajar di sekolah, lho. Maka dari itu, jika kamu memang punya passion dalam mengajar, dan menyenangi bidang Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, tidak ada salahnya untuk mendalami program studi PJKR ini. Apalagi jadi guru Penjaskes nggak kalah hebat dan menarik dengan guru lainnya, lho.

Q:Mata kuliah apa saja sih yang akan dipelajari didalam jurusan PJKR?

A:
1. Profesi Pendidikan
2. Landasan Pendidikan
3. Kurikulum dan Pembelajaran
4. Teori dan Praktik Atletik Dasar
5. Teori dan Praktik Senam Dasar
6. Pendidikan Kesehatan Sekolah
7. Teori dan Praktik Sepakbola
8. Teori dan Praktik Renang
9. Teori dan Praktik Pencak Silat
10. Statistik dalam Penjas
11. Belajar Motorik
12. Perencanaan Pengajaran Penjas
13. Pengajaran Mikro Penjas
14. Evaluasi Pendidikan Jasmani
15. Anatomi
16. Manajemen Penjas dan Olahraga
17. Falsafah Penjas dan Olahraga
18. Teori Bermain
19. Olahraga Usia Dini
20. Statistika

Q:Prospek kerja didalam jurusan PJKR tuh apa saja sih?

A:Lulusan PJKR akan memeroleh gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd). banyak yang salah kaprah akan prospek lulusan PJKR. Mayoritas akan mengira lulusan PJKR akan menjadi guru olahraga, padahal cakupan PJKR lebih luas daripada sekedar olahraga. Lulusan program studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi juga bisa menjadi instruktur olahraga, pelatih pribadi, pelatih atlet, dan bahkan pengusaha yang membangun pusat kebugaran sendiri.

Q:Kampus-kampus mana saja sih yang menyediakan jurusan PJKR?

A:Berikut adalah contoh kampus-kampus yang menyediakan jurusan PJKR:
1. Universitas Syiah Kuala (Negeri)
2. Universitas Negeri Semarang (Negeri)
3. Universitas Jenderal Soedirman (Negeri)
4. Universitas Pendidikan Indonesia (Negeri)
5. Universitas Negeri Jakarta (Negeri)
6. Universitas Negeri Yogyakarta (Negeri)
7. Universitas Negeri Padang (Negeri)
8. Universitas Lampung (Negeri)
9. Universitas Negeri Gorontalo (Negeri)
10. Universitas Pendidikan Ganesha (Negeri)

Q:Apa saja sih yang akan dipelajati didalam Jurusan PJKR?

A:Yang dipelajarin di jurusan ini banyak banget. Dari mulai perkembangan motorik anak, psikologi seorang atlet, cara bagaimana memulai pembelajaran, cara bagaimana menganalisa gerak, belajar statistik juga loh, walaupun banyak prakteknya kita juga gak lupa sama mata kuliah statistika.

Q:Pelajaran SMA apa saja yang membantu untuk memahami didalam jurusan PJKR?

A:Pendidikan Jasmani dan Olahraga

Q:Tugas dan ujian yang umum didalam jurusan PJKR?

A:Bentuk tugasnya beragam banget. Contohnya adalah Kita di tugaskan buat menganalisa gerakan kita sehari hari di dalam bidang olahraga. nah dari berbagai kecabangan olahraga yang kita pilih, kita akan analisa apakah sudah sesuai untuk menunjang prestasi dan menciptakan atlet elit di masa yang akan datang. Begitulah sekiranya dari tugas ini, kita tau mana gerakan yang tepat dan mana yang kurang tepat.

Q:Jurusan yang mirip dengan jurusan PJKR?

A:
1. Ilmu Olahraga
2. Pelatih Olahraga Pariwisata
3. Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Jurusan kuliahTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang