24. Feel Special
Jadwal The Boyz selalu saja sibuk, dari jadwal pribadi hingga berkelompok. Keperluan shows, majalah, atau dunia akting. Kesibukan inilah yang membuat banyak fans yang khawatir akan kesehatan para member. Hingga berita terakhir ada 2 member yang cidera, jadi akan semenakutkan apa nantika Kingdom dimulai.
Setelah Younghoon selesai dengan dramanya, perannya, kadang masih melekat dan tanpa sadar akan bermain peran. Cukup membuat gemas karena umpatan-umpatan tak pernah keluar dari mulutnya ketika sedang menyapa deobi.
Lalu Changmin yang terkenal sensitive dan menakutkan ketika sedang marah berpura-pura akan memarahi Younghoon, yang mana membuat deobi tambah gemas, momen bbangkyu. Beda dengan Juyeon yang cukup iri melihatnya, ingin rasanya memamerkan kedekatan mereka, tapi Changmin selalu membalas dengan sabar, cukup kita berdua yang tahu.
Juyeon jadi ingat pernah melakukan kesalahan, ada satu hari-hari itu ketika dia merasa hanya sendirian di dunia ini. Tingkat profesionalitasnya yang tinggi tentu mengalami slump, insecure tiap kali berada di panggung, makanya dia berlatih dengan sangat keras.
"Semuanya baik-baik aja, ada aku dan member yang lain, latihan bareng, berjuang bareng."
Kalimat penenang yang manis, penyemangatnya, betapa berharganya semua kata-kata yang terucap kala itu. Menjadi dekat karena seringnya berbagi permasalahan, hubungan manisnya.
Uluran tangan yang lebih mungil darinya merupakan sebuah jembatan untuk meyakinkan bahwa menyayangi orang yang tepat, bahwa memberikan hatinya untuk orang yang tepat.
Juyeon menjadi besar kepala, Changmin membuatnya merasa istimewa dengan keberadaannya, kehidupannya, kerja kerasnya, dan semangatnya.
Sempat iri saat member lain yang mendapatkan perhatian, perasaannya seperti hawa keberadaannya yang tak disadari, tak dipedulikan, tak dianggap. Seolah-olah tak akan ada yang memperhatikannya ketika dia pergi.
"Juyeon... Juyeon..."
"Tangan dan kaki Juyeon panjang banget, gerakannya jadi keren banget."
"Mau peluk diri sendiri apa ku peluk?"
"Good job... Good job..."
Tetapi saat suaranya memanggil dengan nada yang bersemangat membuatnya tersadar bagaimana dia dicintai, tak hanya keluarganya sendiri, tapi orang yang spesial di hatinya.
Tersadar pernah mimisan saat over practice tak membuatnya berhenti untuk tetap latihan, persiapan album Jepang, persiapan konser Semesta, lalu persiapan Kingdom. Dengan keputusan yang berat Juyeon mengakhiri jadwal pribadinya menjadi MC.
"Aku gak mau kamu sakit, udah cukup Sunwoo, Eric, Jacob hyung, jangan lupa Younghoon hyung juga. Inget kemarin kamu udah mimisan, kalo dipaksa lagi bisa-bisa kamu sakit di bagian yang lain. Jadwal juga bakal padet, mesti syuting buat content. Gak cukup setahun ini kamu kerja keras karena kita harus lebih lebih lagi, jadi istirahat ya, fokus grup."
Sekecil apapun perhatian yang diterima Juyeon sudah sangat bersyukur, tapi mungkin sekarang banyak perhatian yang ditujukan untuknya, mungkin di masa mendatang masih banyak lagi, makanya kerja keras saja tak akan cukup karena tanpa rasa bahagia dan menikmati setiap perjalanan, rasanya akan sangat melelahkan.
Perhatian dan kekhawatiran tak hanya datang dari orang spesialnya, tapi juga member yang lain, ah, juga deobis.
"Semangat buat Semesta besok, yah walau gak ketemu deobi tetep aja mereka lihat kita. Dance break di awal harus hati-hati ya, pokoknya jangan lupa pemanasan juga biar otot-ototnya gak kaget, wajib. Terus jangan colek-colek di lagu terakhir, bisa gagal fokus meluk kamu."
![](https://img.wattpad.com/cover/244221093-288-k569790.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Romantica | jukyu
Fiksi PenggemarBook khusus JuKyu Entah jadi oneshot, twoshot, short story MAIN PAIR JUKYU BXB MATURE