Hana sempat bingung beberapa saat setelah membaca pesan yang baru dikirim oleh chanyeol tadi. Apa benar chanyeol suka sama dia? Tapi mungkin saja kan kalau chanyeol hanya bercanda, ya u knowlah cowo jaman sekarang itu gimana. Daripada pusing mikirin chatnya chanyeol, Hana pun memutuskan untuk mengerjakan soal latihannya. Hana mengerjakannya dengan sangat serius sampai dia tidak ingat untuk makan malam, hingga akhirnya dia ketiduran di meja belajarnya.
Keesokan paginya....
KRIINNGGG!!!!
Jam wekernya berbunyi terus tanpa henti, dengan terpaksa Hana membuka matanya dan melihat jam dan ternyata sekarang sudah jam 7 pagi, dia hanya punya waktu 15 menit lagi sebelum bel masuk berbunyi.
"ANJIRR UDAH JAM 7! TELAT BANGET INI GUEE"teriaknya.
Hana pun buru - buru masuk ke kamar mandi, mandi secepat kilat, memakai seragam, memasukkan buku - bukunya ke dalam tas dan langsung turun ke bawah untuk segera berangkat ke sekolah. Hana lalu pamit ke pada kedua orang tuanya.
"Mi, pi Hana berangkat yaa udah telat niii babay!!"
Yak, dan akhirnya Hana pun sampai di gerbang sekolah nya pukul 07.13, dua menit sebelum bel masuk berbunyi. Ya sudahlah tidak apa - apa, yang penting gerbang belum ditutup. Hana pun langsung berlari menuju ke ruangan kelasnya, dan untungnya bel baru berbunyi setelah dia mendaratkan pantatnya dengan mulus di kursinya.
Beberapa saat sebelum pelajaran pertama dimulai, ada yang mengetuk pintu kelasnya Hana dan orangnya adalah dyo. Yaps, Do kyungsoo yang selalu membuat detak jantung seorang Lee Hana berdetak tak karuan.
"Pak permisi sebentar manggil Lee Hana"
"Oh iya, silahkan"jawab Pak Jackson.
Hana lalu keluar kelas dan menjumpai dyo.
"Kenapa kak"
"Pak Siwon ternyata salah informasi tentang olimpiade itu. Lombanya ternyata tgl 15 nnti, dan kita cuma punya wktu dua minggu lagi,"ujarnya.
"Yah kak, gue kira lombanya bakal diundur :( gue pengen nyerah soalnya"
"Lo mau nyia - nyiain perjuangan kita selama dua bulan ini hah?"
"Bukan gitu maksudnya tapi kan--
"Istirahat nanti jumpain pak Siwon di kantor"jawab Dyo lalu langsung berlalu meninggalkan Hana. Hana pun kembali masuk ke dalam kelas dengan lesu.
"Kenapa Han? Lo pasti abis dimarahi sama si mak lampir itu kan?" tanya Yugyeom teman sebangkunya Hana.
"ga kok, ya biasa lah masalah olimp"
Yugyeom hanya mengangguk - anggukkan kepalanya.
Tak terasa ternyata bel istirahat sudah berbunyi, dan Hana merasa perutnya sangat sakit. Diapun teringat kalau tadi malam dan pagi ini, dia sama sekali belum ada makan sesuap nasi pun. Ya pantes aja perutnya dia sakit.
Begitu bel berbunyi, Youngjae, Seulgi ama Taeyeon langsung datang ke mejanya Hana.
"Eh han, ke kantin kuy pengen joget lagi nih gue,"ajak youngjae
"Kuylah, gue laper banget nih, dari kemaren belum makan,"jawab Hana.
"Buset dah, kuat banget lo,"ujar Seulgi.
Mereka berempat pun berjalan bersama - sama ke kantin dan ketika melewati kantor guru, Hana langsung teringat kalau dia harus menjumpai pak Siwon.
"Guys, kalian duluan aja ya, gue ada urusan ama pak Siwon"ujar Hana pada teman - temannya yang di sambut dengan anggukan kepala oleh Youngjae. Lalu Hana pun masuk ke kantor guru dan ternyata dyo dan pak Siwon sudah menunggunya.
Pak siwon lalu meminta maaf kepada mereka karena kesalahan informasi yang disampaikan karena ternyata lombanya akan diadakan dua minggu lagi, pak siwon juga menjelaskan bagaimana prosedur lombanya nanti. Setelah menjelaskan semuanya, mereka berdua pun keluar dari kantor guru dan Hana sama sekali tidak bisa berkonsentrasi dengan apa yang di katakan oleh Pak Siwon karena kepalanya menjadi pusing dan perutnya semakin sakit, saat berjalan tiba - tiba pandangan Hana menjadi kabur, dan dia jatuh pingsan.
KAMU SEDANG MEMBACA
Amnesia -dks [END]
Fiksi PenggemarThis is all about pain and drama. You know? It's very hard to live in this cruel world while you bound with a big pain. Think about this, how can you forget all those problems if they're still living in your memories, how can you forget him if you...