SUKA CITA WITH COMATE

15 0 0
                                    

SUKA CITA WITH CJR
YUDA ANDRIANSYAH

Tahun 2013 gua mulai suka sama CJR dan itu karena sepupu gua yang cowok, namanya Deni. Awalnya gua nggak pernah tahu tentang siapa itu CJR, karena sering lihat CJR di televisi sama sepupu gua itu dan gua jadi tahu kalau CJR adalah sebuah grup yang banyak digemari karena suaranya yang bagus juga penampilannya yang menarik. Selain itu, hal-hal yang membuat gua suka sama CJR adalah mereka bisa menjadi motivator untuk kami agar bisa melakukan hal yang lebih baik, positif, dan percaya pada kemampuan yang kita punya.
Pernah di-bully karena mengidolakan CJR? Ya pernah, dulu gua pernah di-bully teman karena gua nge-fans sama boyband, dibilang banci lah, homo lah, diledekin dengan mereka menyanyikan lagu “boyband”.
Belum sempat untuk berfoto, karena waktu MnG handphone gua dipegang sepupu dan di situ kondisinya sangat ricuh, mau minta tanda tangan pun lupa tidak membawa pulpen maupun kertas. Saat mengenal COMATE, banyak yang nge-chat lalu mengajak kenalan dan akhirnya jadi teman dan dekat.

Penulis : Yuda Andriansyah / Cirebon / @andrian_syah.andri

Comate's Diary By COMATE.CJR_23Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang