PERTAMA KALI MENGENAL COBOY JUNIOR

5 0 0
                                    

PERTAMA KALI MENGENAL COBOY JUNIOR
FIMA

Waktu pertama kali aku mengenal boyband yang beratas namakan Coboy Junior itu menurut saya agak nggak begitu suka. Akan tetapi lama kelamaan saat mereka sering menyanyi di stasiun TV, aku mulai suka dengan empat cowok kece itu. Aku mulai suka sama anggota yang bernama Alvaro Maldini Siregar, saat aku lihat dia pertama kali pakai kacamata yang bolong itu. Rambut Aldi agak nggak rapi gitu, tapi saat aku dengar suara dia, aku pun mulai mengidolakan Aldy di antara tiga cowok tersebut. Menurutku dia memiliki suara paling tinggi, makanya aku suka sama dia.
Setelah beberapa bulan kemudian ada salah satu anggota yang keluar. Aku mulai kecewa, kenapa boyband yang aku idolakan selama ini tak berlangsung lama. Setelah bastian keluar, mereka bertiga bikin grup boyband baru beratas namakan CJR dan fans selalu support apapun yang CJR lakukan agar fans tidak kecewa.
Apalagi CJR sekarang katanya vakum karena Iqbaal kuliah di luar negeri. Aku mulai menangis dan tak ingin mengidolakan mereka lagi. Namun aku berpikir sejenak, kalau misalkan aku tak mengidolakan mereka, pasti mereka akan kecewa dengan saya ataupun fans lainnya. Aku yakin, walaupun mereka sudah bubar, mereka tetap kompak dan selalu support apapun yang mereka lakukan di dunia entertainment. Pokoknya aku selalu dukung CJR di manapun dan kapanpun. Janganlah lupa sama fans, Comate, Alovers, Kivers, dan Soniq.
Itulah diary aku, semoga bermanfaat dan semoga kalian suka. Maaf kalau ada kesalahan dalam menulis, soalnya masih dalam proses latihan. Pastinya aku sekarang sudah mengenal mereka berempat lebih jauh lagi dan tahu kebiasaan buruk mereka apa saja.

Penulis : Fima / Purwokerto, Jawa Tengah / @fima844

Comate's Diary By COMATE.CJR_23Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang