I'm Only Me When I'm With You | Chapter 8

20.9K 1.1K 28
                                    

✨HAPPY READING✨

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

HAPPY READING

Manhattan, New York, USA.

Minggu ke dua di setiap bulannya merupakan minggu yang sangat wajib bagi seorang Lunaby untuk berada di New York. Wanita berusia dua puluh lima tahun itu bahkan rela mengorbankan waktu paginya, hanya untuk bersiap diri guna mengunjungi tempat yang akan ia tuju.

Bukan karena pekerjaan, pekerjaan wanita itu justru memiliki waktu yang sangat fleksibel, sehingga tidak mengharuskan Lunaby untuk bangun di pagi hari. Alasan lain mengapa dia sampai harus bangun pagi di setiap minggu ke dua di setiap bulannya ialah, karena dirinya yang akan melakukan perjalanan yang cukup panjang dari Manhattan menuju Brooklyn pagi ini.

Brooklyn, salah satu daerah yang berada di New York, yang di setiap minggu kedua di setiap bulannya selalu menjadi tujuan Lunaby pergi. Tujuan wanita itu mengendarai mobilnya hingga satu jam di setiap rutinitasnya bukanlah untuk sebuah pekerjaan, melainkan untuk mengunjungi sebuah toko kue, yang hanya memproduksi donat pastri kesukaannya di setiap minggu ke dua di setiap bulannya.

Aktivitas ini sudah menjadi rutinitas Lunaby di setiap bulannya sejak beberapa tahun yang lalu. Semenjak ia memutuskan untuk pindah ke New York dari Chicago sepuluh tahun silam, Lunaby memang banyak menemukan hal baru, yang terkadang berubah menjadi sebuah kebiasaan baru untuknya.

Seperti saat ini contohnya, apabila delapan tahun lalu Lunaby tidak tersesat di Brooklyn dan berakhir di sebuah toko kue kecil di daerah tersebut, mungkin sampai saat ini Lunaby tidak akan mengetahui bahwa ada sebuah toko kue di Brooklyn, yang donut pastrinya merupakan yang terbaik baginya.

Namun dari rutinitas itu semua, terdapat perbedaan yang Lunaby lakukan dari bulan-bulan sebelumnya. Apabila bulan sebelumnya wanita itu akan mendatangi toko tersebut di setiap hari Rabu, maka untuk bulan ini Lunaby pun mengunjungi toko kue tersebut di hari Senin. Hal itu terpaksa Lunaby lakukan karena dirinya yang harus pulang kembali secepatnya ke California, sehingga mengharuskannya untuk memajukan rutinitasnya dari biasanya.

Dan di sini lah wanita itu sekarang, berada di balik kemudi mobilnya yang sedang membawa Lunaby menuju Brooklyn, tempat di mana toko kue langganannya itu berada. Walau hari ini masih terlalu pagi baginya untuk berkendara menuju Brooklyn, tetapi wanita itu memang sengaja melakukannya, karena dirinya yang ingin berkunjung terlebih dahulu ke rumah pemilik dari toko kue tersebut.

Berlangganan selama delapan tahun memang langsung membuat Lunaby dan pemilik dari toko kue tersebut menjadi saling kenal dan juga akrab. Walau jarang baginya untuk datang berkunjung ke rumah si pemilik toko, tetapi pada kesempatan kali ini Lunaby rela melakukannya, karena keyakinan wanita itu kalau donat pastri berisikan selai strawberry buatan mereka akan langsung membuat moodnya yang sebelumnya memburuk, akan menjadi jauh lebih baik.

Di saat Lunaby sedang berfokus pada kemudi mobilnya, suara dering yang berasal dari entertainment unit mobilnya pun berbunyi, yang disusul dengan nama seorang pria yang sudah sangat ia kenal di luar kepala yang terlihat pada layar berukuran sepuluh inch tersebut.

I'm Only Me When I'm With You [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang