[AE.3] Busy Today

196 25 53
                                    

Granger duduk bersandar di sisi ranjang, matanya terpejam, tapi ia tidaklah tidur. Apa? tertidur? Ya, seseorang seperti dirinya memang sering beristirahat, karena tidur adalah kebutuhan yang penting. Namun sayang sekali, ya, walaupun ini sudah lewat tengah malam.. ternyata Granger sama sekali tak bisa tidur dengan tenang.

Kenawhy?

"Aku melakukan kesalahan lagi..." pikirnya. "Kenapa aku melakukan itu? Aku pun tidak mengerti."

Akhirnya bola mata semerah darah itu terbuka, Granger menoleh ke arah jam dinding—pukul 02:45 hampir jam 3 pagi.

"Apa aku ini masih setengah matang?" perlahan ia bangkit sambil memegangi kepala. Kayaknya ia sedikit pusink. "...Perasaanku, apakah masih setengah-setengah?"

Tubuhnya kini berdiri tegak, Granger melepas kancing kemejanya satu-persatu sehingga tampaklah dada bidang berototnya. Ia berjalan ke depan cermin—memperhatikan dirinya sendiri seraya melihat 'apa ada yang kurang'. Ternyata.. pikiran Granger langsung di isi oleh positive vibe. Ia bergumam... "Laki-laki sepertiku tidak mungkin berbuat salah. Jika aku melakukan kesalahan, mustahil aku bisa menjabat sebagai Manager." oke, kau percaya diri, huh.

Tak lama setelah itu, Granger kembali memikirkan kesalahan sebelumnya. Menurut dirinya pribadi, ini adalah kesalahan yang lumayan fatal, dan entah bagaimana ia bisa berpikir bahwa apa yang ia lakukan benar-benar salah.

"Akan kutemani." ucapan Lesley terngiang-ngiang.

Well, perbuatan salah yang ia anggap rupanya menjurus pada hal itu—Kalian ingat, waktu Granger datang ke kantor cuma buat liat Lesley karena khawatir? Nah, setelah itulah ada hal yang salah, dan Granger... ya, tahu sendiri lah ~

________________________________
.

.
[AE.3] MOBILE LEGEND FANFICTION
"Half Boiled"
.

.

(Pict hanya pemanis)©Wibukun

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

(Pict hanya pemanis)
©Wibukun

________________________________

-- Paginya --
Tepat pada pukul 08:00, kantor mulai ramai oleh para pekerja, mereka aktif dan gesit seraya mengerjakan satu hal yang tak lain adalah.. bersih-bersih. Oh, tentu saja, membersihkan meja sendiri adalah hal penting sebelum kerja.

"Odette, lembaran kemarin apa sudah diselesaikan? Kalau sudah, cepat berikan padaku, karena aku akan sangat sibuk pagi ini." kata Lesley tegas.

"Y—Yah.. ada beberapa bagian yang masih belum selesai. Maaf, Bu, tapi aku belum bisa menyerahkannya kepada Anda." Odette menjawab sedikit takut.

"Cepat selesaikan!" seketika Lesley menghentak meja kerja Odette, wajahnya sungguh menyeramkan. "Tidak ada alasan lagi, pokoknya siang nanti dokumen itu mesti selesai. Berikan padaku secepatnya, paham?"

♦️ THE CASETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang