Author note:
Karakter yang terdapat di dalamnya hanya pemilik sah hak cipta, author hanya meminjamnya saja.Cerita asli milik author!
Please don't be a silent reader, vote and coment untuk menghargai suatu karya.
Halo, teman-teman!
Kita kembali bertemu lagi, Yeay!Kali ini saya membawa cerita bertema Reinkarnasi - Fantasi.
Akan ada banyak tambahan karakter di sini tetapi mereka bukanlah tokoh penting. Jadi, ya abaikan saja.
Light yang saya maksud disini adalah Boboiboy Cahaya, dia masih termasuk karakter asli dalam cerita Boboiboy.
Eum~ sepertinya itu aja deh, kalau ada info lainnya akan saya kabarkan.
Oh! Saya biasanya akan memberi info di papan profil saya, jadi kalau bisa di follow ya~ heheheOke, langsung aja.
hope you like it!
[The Real One Counterattacked]
• Prolog •🌑🌟
Srak... Srak...
Satu persatu lembar buku, di buka olehnya. Mata berwarna cokelat itu, membaca satu-persatu tulisan di buku dengan cermat. Sudut bibirnya kadang kala membuat lengkungan ke atas, kadang kala membuat lengkungan ke bawah.
Dia membeli novel berjudul《Shadow Prince》atas saran dari teman sekelasnya. Yah~ salahkan saja dirinya sendiri karena membeli buku tanpa bertanya ringkasan dari isi buku novel tersebut. Tetapi terlepas dari itu semua, dia memang sedang menginginkan untuk membaca novel bergenre fantasi.
Pluk!
Dia menjatuhkan buku novel itu, diatas wajahnya.
《Shadow Prince》 merupakan sebuah novel yang menceritakan tentang tokoh utama bernama Fang yang kembali ke keluarganya, setelah lama menghilang. Sebagai 'Solar Asli' kedatangannya langsung disambut dengan hangat oleh keluarganya namun, ada satu orang yang tidak menerimanya. Dia adalah Solar, anak angkat yang mengisi tempat selama 'Solar Asli' menghilang. Villain utama yang selalu melakukan pembunuhan terhadap Fang, yang akhirnya dia ketahuan dan dihukum mati.
Tapi, tahukah kamu? Villain utama, Solar yang merupakan anak angkat sebenarnya adalah anak kandung. Namun, sampai cerita novel berakhir, tidak ada satupun karakter yang mengetahui fakta tersebut. Bahkan, kebanyakan dari pembaca pun tidak ingin mengakui bahwa Solar adalah yang asli.
Kenapa? Itu sudah jelas karena dia adalah villain utama.
Solar yang tidak menerima kedatangan Si Tokoh Utama, mengamuk di dalam Istana ataupun diluar Istana. Beberapa kali melakukan pembunuhan baik secara langsung maupun tidak langsung. Hal itu membuat keluarganya yang tidak menyukai kehadirannya menjadi sangat membencinya.
"Solar yang malang, dia bahkan tidak tahu kalau dia adalah anak kandung dari keluarga itu." Gumamnya.
Novel dengan latar belakang Kerajaan dan Kekuatan. Jika memiliki Keluarga yang memiliki pengaruh besar terhadap Kerajaan dan memiliki sihir tingkat tinggi, maka Sang Tokoh Utama adalah pemenangnya karena dia mampu mengelabui Keluarganya yang merupakan Keluarga Kerajaan.
"Tapi, Kerajaan juga sangat lemah karena bisa ditipu seperti itu. Mereka bahkan memberikan kasih sayang yang sangat besar kepada tokoh utama." Ucapnya, dia begitu kesal dengan isi dari novel yang baru dia beli. "Sebaiknya, aku pulang saja."
Boboiboy Light, name tag yang bertengger di kemeja atas bagian kiri adalah namanya. Dia adalah siswa teladan yang terkenal di sekolahnya, tidak ada yang tidak tahu namanya. Dia memiliki banyak teman karena kepintarannya, namun juga memiliki musuh karena kepintarannya. Dia sih tidak masalah dengan musuh-musuhnya itu, karena jika mereka menyerang maka dia akan menyerang balik. Yang jadi masalah adalah sekolahnya selalu mengirim dirinya ke acara-acara yang dapat menguntungkan pihak sekolah. Awalnya, dia tidak masalah karena dia bisa memperlihatkan kepintarannya tetapi lama-kelamaan dia tidak menerima keuntungan apapun bahkan uang yang menjadi hadiah dari acara-acara yang dia hadiri. Padahal, dia hanya hidup sendiri. Keluarganya hilang entah kemana, bagaikan di telan bumi.
Karena libur sekolah, Light memilih untuk menenangkan pikirannya di sebuah desa dekat gunung. Malam ini, Light berada di sisi lembah bukit untuk menikmati suasana malam hari di sana dan tidak lupa dia membawa novel yang dia beli di perjalanan. Dia tidak peduli dengan suhu dingin di sana, karena dia sudah terbiasa.
"Tapi lama-lama jadi dingin juga si." Ucapnya.
Oh, ralat. Ternyata dia juga bisa kedinginan.
Light mendongakkan kepalanya ke atas. "Padahal aku masih ingin melihat langit malam karena indah."
Langit malam yang dia lihat, dipenuhi oleh bintang-bintang. Langit malam yang biasanya terlihat gelap saja, sekarang terlihat lebih berwarna. Yaitu, biru gelap dengan gradasi ungu. Sang rembulan pun, terlihat lebih bercahaya dari biasanya. Ribuan bintang-bintang menghiasi langit, dengan sangat cantik. Memang benar, malam adalah waktu untuk beristirahat dan bersiap memulai esok hari.
"Hm~ rasanya Solar seperti bulan dan karakter lainnya seperti bintang." Tangan kanannya, dia angkat dan mencoba untuk menangkap Sang Rembulan. "Tapi, itu berlaku jika karakter dalam novel memihak padanya."
Light, kembali menurunkan kembali tangannya. Lalu dia bangkit dari posisi tidurnya. "Bulan tidak memiliki sinarnya sendiri tetapi bulan memiliki bintang-bintang yang membuatnya jadi terlihat memiliki cahaya. Sedangkan Solar, dia bahkan tidak memiliki siapapun di sisinya." Ucapnya, dia berdiri lalu membersihkan pakaiannya, takut ada kotoran yang menempel pikirnya.
"Padahal dia memiliki sihir paling kuat diantara keluargannya, yaitu Sihir Cahaya. Tapi dia tidak dapat menggunakannya dan mengetahui hal itu karena sihir yang ada di tubuhnya adalah kekuatan sihir turun menurun di Keluarga Kerajaan. Sihir itu hanya bisa digunakan oleh keluarga Kerajaan jika Keluarganya mengakui keberadaannya." Light berdecak kesal. "Ck! Sialan! Kenapa hal itu baru diketahui saat dia sudah mati?! Apalagi, yang mengetahui kebenaran tentang Solar langsung mati saat mengetahui fakta tersebut. Seolah-olah, dunia itu memang tidak mengizinkan Solar hidup di sana."
Light melangkahkan kakinya, pergi dari tempatnya. Dia berniat untuk kembali ke penginapan. Ah! Omong-omong, dia memakai name tag di kemejanya karena dia juga melakukan penelitian tugas sekolah meskipun sedang libur sekolah. Penelitiannya dia lakukan siang dan berakhir sore hari. Lihatlah, dia adalah siswa teladan atau mari kita sebut siswa jenius.
"Huftt.... Aku ini emang jenius, mengerjakan penelitian di hari libur sekolah dan penelitiannya selesai hanya dalam beberapa jam." Ucapnya.
Oke, sebaiknya jangan. Dia akan menjadi narsistik, jika dipanggil jenius. Jadi, mari kita sebut siswa teladan saja.
"Solar ..." Dia masih mengingat isi dari Novel yang dia baca tadi. "... Aku merasa kita mirip."
Sret!
"Loh?"
BYUR!!!
🌑✨
To be continued...
Hope you like this prolog!
Mohon untuk meninggalkan jejak agar saya semangat update nya!
Kalau tidak, saya akan slow~ update~ hehehehe
KAMU SEDANG MEMBACA
The Real One Counterattacked
Fanfiction[Boboiboy Fanfiction|Royal AU] Update: Minggu Status : END 《Shadow Prince》 merupakan sebuah novel yang menceritakan tentang tokoh utama bernama Fang yang kembali ke keluarganya, setelah lama menghilang. Sebagai 'Solar Asli' kedatangannya langsung di...