✨Prolog✨

25 2 0
                                    




Saat mata Sang Arjuna pertama kali memandang  pujaan hatinya, ia terpesona. Seperti api membakar kayu dengan gairah yang tak tertahan.

Ternyata mereka menyebutnya Cinta pandangan pertama, sesuatu yang tidak pernah ia rasakan dan percaya sebelumnya, sebelum bertemu dengan sosok yang mempesona.

Banyak drama yang terjadi setelah pertemuan pertama mereka, hingga benih cinta tumbuh dan menjulang tinggi. Pertemuan yang terlihat seperti garis takdir yang sudah ditentukan sejak awal. Kedua hati saling bersatu dan membentuk ikatan yang kuat, yang tak tergoyahkan. Saat itulah sang Arjuna tahu bahwa ia telah menemukan cinta sejatinya, dan akan melindungi serta mempertahankan cintanya.

Sayangnya sebuah cerita tidak lengkap tanpa antagonis yang memuakan, orang ketiga yang terlihat seperti rubah betina yang haus untuk merobek dan menelan mangsanya. Tentu saja ia berhasil mengacaukan semuanya dengan melahirkan keraguan .

Namun apalah daya, dirinya hanya mampu berjalan dan mengendap di malam yang gelap, ia memiliki keterbatasan untuk meluluhkan mangsanya hingga menjadi boomerang baginya, dia bahkan lebih terluka dari siapapun.

Cinta sejati akhirnya memenangkan pertarungan ini. Namun siapa sangka, tidak hanya rubah betina yang menjadi antagonis dalam cerita ini, orang-orang dari masa lalu juga ikut datang menghantui, menciptakan badai hujan dan memporak porandakan kekuatan cinta mereka.

Tidak semudah itu, kehadiran orang ketiga sudah terlanjur memperkuat ikatan cinta mereka, Sang Arjuna pun menjaga miliknya dengan sangat baik, hingga tidak ada celah lagi yang bisa meruntuhkan pertahanan mereka. 




12 May 2023

ARJUNA  [AU]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang