Uketsu - Teka-teki Rumah Aneh

29 1 0
                                    

SPOILER WARNING!!

Penerbit : Gramedia Pustaka UtamaTahun Terbit : Jakarta, Maret 2024 (cetakan keenam)Tebal Buku : 224 hlm; 20 cmISBN : 978-602-0669-960Genre : Mystery; Thriller

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit : Jakarta, Maret 2024 (cetakan keenam)
Tebal Buku : 224 hlm; 20 cm
ISBN : 978-602-0669-960
Genre : Mystery; Thriller

~~~~~~~~~~~~~~~

Apakah kau menyadari ada yang aneh dengan denah rumah ini?

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Apakah kau menyadari ada yang aneh dengan denah rumah ini?

Cerita bermula saat Yanaoka-san, yang akan menyambut kelahiran anak pertamanya memantapkan diri untuk membeli rumah pertamanya. Rumah dua lantai itu berada di daerah pemukiman yang tenang. Banyak hutan di sekitar, berlokasi di dekat stasiun, serta usia bangunannya sendiri terbilang baru meskipun berstatus rumah second. Yanaoka dan pasangannya langsung jatuh hati pada interior rumah ini, hanya saja tata letak ruangan rumah tersebut menimbulkan tanda tanya besar bagi mereka. Oleh karena itu, Yanaoka pun mencoba untuk bertanya dan berdiskusi perihal denah rumah ini dengan si "aku."

Si "aku", yang saat ini berprofesi sebagai penulis lepas spesialis occult (hal-hal gaib) pun menjadi penasaran. Dikarenakan cukup awam soal arsiteksur, si aku pun meminta bantuan kenalannya yang bernama Kurihara-san. Dia selain bekerja sebagai arsitek, ia juga penggemar berat hal-hal berbau horor dan misteri. Misteri rumah aneh ini sungguh cocok untuk didiskusikan dengannya. Melalui percakapan telepon dan beberapa kali pertemuan langsung, mereka pun berdiskusi tentang rumah aneh ini, yang perlahan-lahan akan menguak kebenaran yang mengerikan, yang sama sekali tak pernah terpikirkan oleh siapapun bahwa akan terjadi di era zaman ini.

Kepenulisan. Novel ini cukup unik. Alih-alih menulis cerita dan kita menjadi pemeran utama (POV1) ataupun mencermati cerita (POV3), justru kita pembaca seolah-olah sedang berada dalam forum diskusi dan menjadi silent reader yang setia mengikuti perkembangan tapi tidak memberikan masukan (lebih tepatnya tidak bisa 😂) sebab, teknik kepenulisan hanya terbagi antara narasi aktivitas singkat dan dominan dialog percakapan layaknya teks drama. Tidak ada yang namanya showing, telling, majas, deskripsi, dll, hanya percakapan/ diskusi untuk memecahkan misteri rumah aneh. Untuk soal bahasa, terjemahannya sangat bagus, sehingga lancar dan mudah untuk dipahami. Kalau untuk typo, dalam cerita ini tidak hanya membahas tentang 1 denah rumah, melainkan 3, dengan alamat dan desain yang berbeda tapi sama aneh dan memancarkan aura misterius. Dan ada satu poin sepertinya salah menuliskan alamat/nama dari denah tersebut, cukup krusial, tapi tidak terlalu mengganggu cerita. Kurang hati-hati, entah keliru dari asli atau saat terjemahkan. 🤫

Novel Review - Mariani MarzzTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang