Maaf baru up. Seharusnya kemarin tapi kemarin ada insiden yang tak terduga. Jadi aku up sekarang. Itupun hampir lupa🤭. Maaf ya....
Baiklah gak perlu lama-lama dan selamat membaca.Acara makan-makan berlangsung dengan meriah dengan diiringi canda dan gurauan dari Naruto, Kurama dan Chouji. Sedangkan Shikamaru sesekali menimpali dan tawa kecil keluar dari bibir Itachi. Naruto tak lepas dari serigala Sasuke. Sesekali Naruto menaruh daging rebusan di mangkuk khusus untuk di nikmati serigala kesayangannya itu.
Itachi sangat terharu melihat interaksi Naruto dan Sasuke. Pantas saja Sasuke mampu melupakan mate nya dalam waktu singkat. Semua tak luput dari perhatian Naruto.
Sementara itu Kurama sudah menahan mulutnya untuk mengomel sejak pertama datang melihat tubuh adik-adiknya dan serigala itu penuh luka. Karin menghubungi Kurama dan menceritakan apa yang terjadi. Biar bagaimanapun Karin tak bisa menutupi apa yang terjadi pada Naruto. Meski tak kepada kakak kandungnya ataupun iparnya setidaknya Kurama sudah cukup. Itulah alasan kenapa Karama bisa datang tiba-tiba tanpa memberi tahu.
Selesai makan dan membersihkan meja mereka menikmati waktu santai dengan nonton tv, bermain game di ponsel dan Naruto bermanja dengan serigala Sasuke. Kurama kini mendekati Naruto yang tengah membelai bulu serigala Sasuke.
"Ada yang ingin aniki bicarakan Naru!"
"Tentang luka ini?" tebak Naruto yang mendapat anggukan dari Kurama. "Bukankah Karin-nee sudah menceritakan semua?" ucap Naruto.
"Aniki ingin dengar langsung dari bibirmu sayang. Kau tahu saat Karin-nee menelpon ku. Tubuhku seperti mati rasa."
"Maaf."
"Aniki tak butuh maafmu Naru. Aniki hanya butuh ceritamu. Maukah kau cerita?" pinta Kurama memelas.
Tak bohong bila Kurama mengatakan kalau tubuhnya mati rasa mendengar adik kecilnya itu terluka. Karena alasan utama Kurama masuk militer adalah Naruto. Musuh ayahnya kini sudah ada yang mengetahui kalau ayahnya memiliki anak selain dirinya. Dan secara diam-diam Kurama sudah membantai habis musuh ayahnya yang berani mendekati Naruto. Tapi kali ini bukan dari musuh ayahnya melainkan binatang liar yang entah dari mana asalnya menyerang adik tercintanya.
Naruto akhirnya menceritakan semua kejadian yang dia alami tanpa tertinggal satu adegan pun. Tak melebih-lebihkan juga tak mengurangi semua apa adanya. Kurama beberapa kali tubuhnya menegang saat Naruto menceritakan bagian dirinya yang terkena serangan tapi ketegangan itu tak berlangsung lama saat Naruto menceritakan serigalanya dengan sigap melindungi dan rela kehilangan nyawanya demi Naruto.
Kurama memandang takjub pada serigala Sasuke. Tak lupa tangannya terulur membelai puncak kepala serigala Sasuke untuk mengucapkan terimakasih. Setelah Naruto mengakhiri cerita kini Kurama membelai kepala serigala Sasuke dengan lembut.
"Aku serahkan Naruto padamu Suke, jaga dan lindungi adikku selagi aku tak ada di sampingnya." ucap Kurama sangat tulus dan penuh permohonan.
Sasuke membalas ucapan Kurama dengan menaruh kepalanya di paha Kurama. Kegiatan itu tak lepas dari pandangan Itachi. Rasa syukur tak henti-hentinya dia ucapkan pada Kami-sama. Itachi berdoa semoga kebahagiaan adiknya akan selalu bersamanya.
Hari berganti dengan sangat cepat. Tak terasa sudah dua hari Kurama tinggal di rumah itu dan hari ini dia harus kembali dengan Itachi. Kurama dan Itachi tak pulang ke Tokyo tapi mereka langsung menuju tempat pelatihan militer yang di pimpin langsung oleh Sakumo Hatake. Dia orang terkuat dalam militer dan mengasuh putranya dengan cara militer yang menjadikannya anak yang sangat tegas dan berdedikasi tinggi.
Sesampai di pulau kecil khusus pelatihan militer Sakumo menyambut kedatangan Kurama dengan sangat senang. Tak dipungkiri Kurama adalah murid terbaiknya bahkan dia mendapat panggilan Kitsune di dunia militer dan Yakuza.
"Selamat datang Kitsune." sambut Sakumo
"Anda berlebihan sensei." balas Kurama memberi hormat militer.
"Tidak untuk orang terbaikku." Sakumo lalu melirik ke arah Itachi. "Dia yang kau katakan?"
"Benar sensei. Itachi-san perkenalkan beliau adalah Sakumo Hatake. Pemimpin militer academic disini." Itachi mendekat dan memberi hormat.
"Itachi-san sementara kau akan di tangani langsung oleh putraku Kakashi Hatake dan aku akan memantau langsung. Bila kemampuanmu sama dengan yang di katakan Kitsune aku yang akan turun tangan langsung."
Itachi mengikuti apa yang di katakan Sakumo. Dan tak lama seorang dengan masker menutupi wajahnya datang.
"Perkenalkan namaku Kakashi Hatake. Meski saya putra dari Sakumo Tou-san tapi aku tidak memanfaatkan posisi beliau. Aku sama seperti anak didiknya." kata Kakashi penuh ketegasan.
"Nah Itachi dan mari ikut kami." ajak Sakumo menuju sebuah lapangan yang sangat luas dan banyak sekali militer yang tengah berlatih dengan sangat tertib.
Sakumo membawa Kurama dan yang lain menuju tengah lapangan dan mengumpulkan semua prajurit yang tengah berlatih. Suara lantang tanpa mic sudah mampu membuat seluruh prajurit berkumpul. Sakumo juga meminta semua murid membentuk ring.
"Nah Itachi-san silahkan masuk ke tengah ring dan mulai tunjukan kemapuan yang di bilang Kitsune padaku." perintah Sakumo.
Kurama sudah menceritakan kemampuan Itachi dalam bertarung. Bukan tanpa alasan Kurama melakukan itu. Kurama akui kemampuan Itachi sangat hebat bahkan dia sempat terpojok dalam pertarungan saat Kurama ingin mengetes kemampuan Itachi. Tapi Kurama mampu melawan dan membuat Itachi kalah dengan kemampuan dan pola pikir yang Kurama miliki.
Itachi dan Kakashi sudah memasuki ring manusia itu dan sudah berganti pakaian pula. Mereka berdua sudah pasang kuda-kuda untuk siap menyerang tinggal menunggu aba-aba dari Sakumo. Beberapa detik menunggu akhirnya peluit telah di tiup dan tanpa banyak menunggu Kakashi sudah mulai menyerang.
Pukulan dan hantaman Kakashi layangkan berhasil Itachi hindari dan menyerang balik Kakashi. Kakashi sangat jeli melihat semua pergerakan Itachi mulai dari posisi saat Itachi menyerang menggunakan tangan dan saat Itachi menyerang menggunakan kaki. Semua gerak itu tak luput dari mata Kakashi yang terkenal sangat jeli.
Kali ini Itachi mulai melayangkan pukulan ke arah bahu dan dada Kakashi. Tapi setiap kali Itachi ingin menyerang menggunakan kaki maupun tangan selalu bisa di hindari Kakashi dengan baik. Kali ini giliran Kakashi menyerang dengan berbagai gerakan tangan dan pukulan yang sangat cepat tapi semua itu bisa Itachi hindari berkat penglihatan Uchiha.
Itachi tak bisa menggunakan sharingan karena akan membuat manusia bingung bagaimana mungkin manusia bisa merubah warna matanya yang hitam pekat menjadi merah darah. Tapi hal itu tak berlaku untuk Kurama. Karena tanpa sengaja Itachi pernah kelepasan memakai sharingan ketika melawan Kurama. Bagi Itachi, Kurama bukan manusia biasa. Bagaimana manusia bisa sangat kuat bahkan mampu menekan kekuatan serigala milik Itachi.
Awalnya Kurama terkejut tapi mendengar alasan yang Itachi buat "kekuatan leluhur yang diwariskan dari mendiang Uchiha dengan bertapa" dan Kurama percaya. Entah beruntung atau kebodohan Kurama yang percaya mitos membuat Itachi saat itu gila harus mengarang cerita yang menurutnya sangat menggelikan.
Pertarungan terus berlangsung hingga tenaga keduanya terkuras habis. Beberapa kali Kakashi terkena tendangan dan pukulan dari Itachi namun hal itu tak membuat Kakashi menyerah. Justru dia sangat senang. Selain Gay dan Kurama yang mampu menandingi kekuatannya kini tambah satu lagi orang yang sangat kuat.
Kali ini Itachi melayangkan tendangan salto yang mengenai tepat dipunggung dan membuat Kakashi jatuh tersungkur. Semua yang melihat pertarungan itu hanya dibuat menganga takjub. Kini dalam militer ini tambah lagi orang yang memiliki kekuatan setara Kurama. Pertarungan berhenti saat Sakumo meniup peluit panjang saat serangan telak Itachi yang mampu melumpuhkan putranya.
Standing aplous pertama kali dari Sakumo disusul Kurama dan yang lainnya. Kini Itachi sudah resmi di terima dan menjadi murid didik khusus Sakumo bersama Kurama, Kakashi, dan Gay. Sakumo juga sudah membubarkan kumpulan murid lainnya dan meminta mereka istirahat dan dilanjutkan latihan setelah 2 jam istirahat. Waktu yang cukup banyak untuk militer istirahat karena biasanya hanya 30 menit.
Sakumo membawa murid khusunya itu ke ruangannya untuk istirahat dan membahas semua yang akan mereka jalani setelah ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Alpha Sasuke (End)
FantasyCerita kali ini aku ambil dari para nama film anime favoritku seantero dunia bahkan aku juga mengklaim kalau salah satunya adalah suamiku tercinta.☺️ Aku sarankan kalian jangan sekali kali penasaran atau coba-coba untuk membaca karena efek samping d...