73. Selesai

31.9K 992 48
                                    

"Terimakasih sudah mengikuti kisah mereka hingga selesai." 

Dyastiti

Halo hay hay👋🏻👋🏻

🌻 SELAMAT MEMBACA 🌻

73. Selesai

Tepat satu tahun, hari ini adalah anniversary pernikahan Arion dan Dira yang pertama. Tidak terasa pernikahan mereka sudah genap satu tahun, dan si kecil Kenzo sekarang juga sudah berusia jalan satu tahun. Bayi kecil itu tumbuh dengan baik dan sehat, Dira dan Arion benar-benar merawat anaknya dengan baik.

Tok... Tok... Tok...

"Ya, masuk!"

"Maaf menganggu istirahatnya, pak. Ini ada berkas yang harus segera di tanda tangani."

"Hm, tidak apa-apa," sahut sang atasan. Lalu menandatangani berkas yang diberikan sekretaris.

"Kev, saya boleh minta tolong sama kamu?"

"Boleh, Pak. Minta tolong apa?" tanya Kevin pada Arion.

"Sekarang hari anniversary pernikahan saya yang pertama. Tolong kamu carikan tempat yang bagus dan cocok untuk merayakan hari istimewa bagi saya. Saya mau dinner bersama dengan istri dan anak saya," jelas Arion.

"Baik, Pak. Akan segera saya carikan."

"Bagus," Arion mengacungkan jempol nya. "Gajih kamu saya tambahkan lagi."

---

"Kok lo dateng nya gak bilang-bilang sih?" kesal Dira. Membuat Thalia dan Geral terkekeh.

"Sengaja, Ra. Emang kenapa sih?" heran Thalia pada sahabatnya.

"Ya, kan. Gue bisa nyiapin makanan buat kalian. Kalian jarang loh main ke sini, semenjak kuliah."

"Tugas banyak, Ra. Baru tau gue kuliah memang sesulit itu. Btw lo gak mau lanjut?"

Dira menggeleng, "gue mau rawat Kenzo sampe dia umur tiga tahun. Gak tega gue ninggalin Ken," Dira menatap Kenzo yang berada di pangkuan Geral.

"Ada Tante Nessa sama Tante Ranti kan? Mereka bisa kan gantian jagain Ken," kata Thalia.

"Iya, gue tau. Tapi, gue gak mau nyusahin Mama sama mertua gue. Mama udah pasti tiap hari bikin kue, Bunda kadang-kadang nemenin Papa karena, Papa belum sepenuhnya cuti dari kantor, walaupun sekarang Arion yang udah megang perusahaan," jelas Dira.

Ingat tidak? Saat itu Arion menawarkan Dira untuk kuliah, tetapi saat itu Dira belum menerima tawaran dari Arion. Setelah ibu muda itu pikirkan dengan matang-matang, ia memilih tidak melanjutkan kejenjang selanjutnya. Dira memfokuskan diri terhadap anaknya terlebih dahulu, seperti perkataan nya, ia tidak mau mencari pengasuh untuk anaknya.

"Yaudah deh terserah lo, gue cuman bisa berdoa agar pernikahan lo langgeng dan keluarga kecil lo bahagia selalu," ucap Thalia mendoakan sahabatnya.

"Amin."

"Btw ini kapan nih, Ral. Pasangan cincinnya?" goda Dira.

ARION [END] |REVISITempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang