8 - Hari terakhir

4.1K 284 16
                                    

Happy reading,,,,

Hari ini adalah hari terakhir seorang Althan terbebas dari penderitaannya. Hari terakhir ia menjadi asisten Tara, sebenarnya sedari pagi ia memiliki firasat buruk tentang hari ini.

Entah mengapa cowok itu selalu saja tidak tenang sejak semalam memikirkan Tara pulang dengan siapa.

Althan hendak meminta nomer handphone Tara, namun ia urungkan niatnya itu.

Tak lama kemudian maid Tina, salah satu pelayan keluarga Lirand di Jerman datang memanggilnya.

"Tuan Althan, mobil anda sudah siap. Apa perlu supir yang mengantar anda?"

"Tidak perlu, saya bisa menyetir sendiri."

Althan memutuskan untuk membawa mobil sendiri tanpa supir karena ia sudah terbiasa sejak dulu.

"Baik tuan."

Jangan tanya mengapa Althan dan maid Tina berbicara sangat formal.

Maid Tina adalah maid utusan langsung dari ibu Althan sendiri. Maid Tina dibawa mama dan papa Althan saat berkunjung beberapa hari yang lalu. Althan tidak keberatan dengan itu.

****

Seperti biasa, Althan selalu menjadi primadona SMA Nusa Bakti. Saat ia datang para fans Althan menjerit tertahan seperti orang kelaparan.

Saat Althan keluar dari mobilnya, ia dikejutkan dengan salah satu mobil mewah berwarna putih terparkir indah tepat disamping mobilnya.

Tak lama keluar seorang gadis dengan angkuhnya yang sangat ia kenal.

"Bawa tas gue," titah Tara sambil melempar tas nya pada Althan.

Althan langsung sigap menangkap tas itu.

"Santai dong, pagi-pagi udah kusut aja tuh muka. Belum di setrika?"

"Banyak omong lo!" jawab Tara dengan judes.

"Ya ampun mbak, judes amat."

Tak mau emosi dipagi hari, Tara pun memutuskan tak menggubris ucapan Althan yang mengundang nafsu Tara untuk tidak meninju wajah sok polos Althan itu.

Tara pun langsung melangkahkan kaki ke kelasnya.


****

"Ra, kapan-kapan ngumpul yuk," Bella mengajak Tara untuk berkumpul bersama untuk sekedar nongkrong bareng.

"Untuk?"

"Yaa,untuk senang-senang aja gitu,"

"Nanti gue pikirin," ucap Tara yang masih sibuk dengan kegiatan membacanya.

Tara dan Bella sedang berada di perpustakaan. Sedari tadi pagi Tara sudah dalam keadaan mood buruk.

Ketika ia sudah bad mood maka hal yang harus ia lakukan adalah membaca buku sejarah.

Aneh bukan,,

Karena pada umumnya gadis akan memilih membaca novel remaja yang penuh dengan percintaan dibandingkan buku sejarah untuk meningkatkan mood mereka.

ALTARTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang