Perang manusia melawan malaikat semakin sengit, serangan misil nuklir terpental kembali dan menjadi senjata makan tuan.
Umat manusia berada pada situasi yang seolah tidak ada harapan bagi semua. Setiap tindakan mereka seperti tidak ada gunanya. Untungnya para ilmuwan mulai cukup serius mencoba segala cara walaupun masih memiliki trauma karena kejahatan yang di lakukan oleh prajurit.
****************
Para peneliti memiliki inovasi baru. setelah beberapa saat mereka berpikir untuk bisa mengalahkan musuh mereka yang sebenarnya. Mencoba agar tidak pernah gagal sama sekali. Walaupun ide ini hanya dimiliki oleh satu peniliti hebat, akhirnya mereka memulai rencana menggabungkan gen monster buas emperor dengan gen para prajurit untuk menciptakan manusia super.
Manusia pertama yang menjadi subjek uji coba akan disuntikan gen parvati memiliki kemampuan molekul es dan bisa membekukan segala dari tangannya serta wujud fisiknya akan seperti trenggiling dan memiliki dua tanduk. Tapi, subjek manusia pertama gagal di karenakan malaikat memiliki kekuatan angin bukanlah api. Seterusnya manusia kedua akan di suntikkan Visnu. Tetapi sebuah kesalahan mewujudkan sebuah monster tak berakal sampai merusak fasilitas.
Seorang laki-laki gelandangan berambut putih yang tak punya siapapun selain dirinya sendiri. Dia satu-satunya yang kebal dari korosi energi Korosi. Para peneliti mulai mengambilnya dan mewujudkannya sebagai subjek ke 3. laki-laki tersebut mulailah disuntik gen yang cocok dengan dirinya, satu suntikkan mulai merasuk kedalam tubuhnya sampai ke pembuluh darah.
Perlawanan manusia terhadap malaikat berkekuatan angin telah membuahkan hasil. Malaikat dikalahkan oleh laki-laki itu dengan mudahnya, seketika dia dilabeli sebagai prajurit terbaik.
Sejarah umat manusia mulailah terjadi di sini, dialah penopang hidup manusia sampai keegoisannya tidak bisa dipungkiri membuat dunia takut padanya. Monster yang melawannya dihabisi olehnya. seorang gelandangan miskin berubah menjadi pembunuh, penyelamat, dan memiliki keinginan balas dendam.
*****************
Pemuda yang dulunya kesepian serta prajurit terbaik telah kalah telak di kalahkan Valguamor disaat mendarat kebumi, dia tewas mengenaskan dan di lemparkan ke sesuatu yang tak bisa di jelaskan secara nalar dan logika manusia. Valguamor mulai bergerak disaat mendarat ke bumi walaupun begitu, sesuatu mulai tidak bisa menunggunya cukup lama.
Keinginan Valguamor mendarat menuju bumi adalah dia berencana menyelesaikan misinya dari Tuhan untuk memberantas umat manusia. Usia manusia hanya sedikit lagi punah pemerintah pusat memberitahukan apapun selain memberikan strategi, kadang cukup curiga pada kasus yang terjadi pada banyak hal.
Kebiasaan manusia mulai berubah seiring berjalannya waktu. Tanpa sadar mereka berkeinginan tidak memberikan inovasi apapun untuk melawan monster selain tidak melakukan respon apapun sama sekali. Teori konspirasi mulai terlihat dan tidak terlalu menyebar. Hanya kaum tertentu saja yang mudah paham pada situasi saat ini. Sampai detik ini pemerintah dunia belum merespon kepada masyarakat bumi.
TAHUN SEKARANG
Dua hari setelah malam natal, telah banyak hal yang sudah di lalui orang-orang. Mereka bergegas menjalani aktivitas masing-masing walaupun harus berjuang di musim dingin. Manusia sering melakukan hal di luar nalar, tetapi mereka benci kemiskinan untuk melakukannya demi uang walaupun caranya salah.
Seorang gadis yang berjalan di perkotaan dengan memakai baju sweater dan jaket termal. Dia bernama Reina Nakagawa seorang valkries yang satu angkatan Audrey Muller sekaligus teman dekatnya. Dia sering berjalan bolak-balik di perkotaan karena kebiasaan dirinya tanpa harus mengarahkan tujuan asli. Hanya saja dia tidak sengaja berpapasan bertemu adik angkatan valkries sekaligus sesosok paling populer dan di segani banyak pria. Apalagi sifatnya lemah lembut serta tanpa ragu menolong meski tanpa imbalan sama sekali. Reina bergegas menghampiri adik angkatannya dan mengobrol. Di perkotaan yang banyak penduduk, gadis di depannya beralasan sedang berjalan-jalan di perkotaan juga untuk hiring.
"Reina!! Kamu sudah tahu belum?" ucap Adik sembari memelankan suaranya dan mendekati Diriku.
"Apaan?" Tanyaku memberikan kupingku untuk mendengar omongannya.
"Laki-laki bernama Akio Graham." jawab adik angkatannya dengan menunjukkan foto Akio di handphonenya.
"Kenapa memangnya, bukannya dia orangnya biasa-biasa saja." Ucap ku dengan ekspresi biasa saja dan memulai perbincangan topik dengan lawan bicara ku.
"Bukan, selain itu." jawabnya.
"Kamu tahu mengenai insiden bulan november kemarin? sudah banyak beredar diinternet kalau laki-laki tampan ini melakukan ini.” lanjutnya dengan memberikan informasi penting kepadaku.
"Apa katamu?" tanya ku dengan wajah kaget.
"Lebih baik, kita mengobrol di tempat lain saja." ucap ku sambil mengajak adik angkatanku ke tempat sepi, agar bisa mengobrol dengan lebih aman dan tidak mudah diketahui orang-orang mengenai informasi yang di berikan oleh adik angkatan.
****************
Reina dan adik angkatannya sudah berada di tempat lorong bangunan perkotaan yang cukup sepi, agar ucapan mereka tidak terdengar oleh orang-orang di jalanan.
Reina mulai memasang raut wajah serius saat adik angkatannya memberitahukan sesuatu informasi padanya.
"langsung saja, apa yang kamu tahu mengenai Akio Graham?" tanya Reina dengan serius sembari memasang wajah kesal.
"Huuu.... hufff..." adik angkatannya menghirup dan mengeluarkan udara dingin berulang-ulang kali sebelum mengatakan sesuatu.
"Aku mendengar ucapan dr Mei kepada seseorang perihal Akio Graham. Katanya Akio hanyalah senjata eksperiment pemerintah." ucap adik angkatannya.
Wajah Reina berubah drastis seketika, tangan kanannya menyentuh dahinya dan bersandar ke tembok sebelum kemudian duduk merosot ke bawah. Reina cukup khawatir, karena dia pernah bertemu pertama kali dengan sosok Akio Graham. Saat itu adalah pertemuan pertama kalinya dengan Akio Graham yang terjadi di perkotaan bersama crew Audrey. Dia sempat jatuh cinta padanya disaat menguping perbincangan antara Audrey dan Akio. walaupun cintanya hanya bertepuk sebelah tangan, hatinya masih memiliki orang yang benar-benar dia sukai sejak pertama kali bertemu.
"Apa kau baik-baik saja, Reina?" Tanya adik angkatan dengan khawatir nya.
"Tidak ada apa-apa kok" jawab Reina
"Kalau begitu bagaimana kondisinya?" Lanjut reina sembari beranjak dari duduk dan menghampiri adik angkatannya.
"Kalau itu sih..... Sebenarnya dia berada di bawah fasilitas pemerintahan dunia sekarang, hanya itu yang sempat ku dengar dengan jelas." jawab adik angkatan yang memberikan informasi sembari kedua tangan adik angkatannya menenangkan Reina yang terlihat sangat panik.
suasana kali ini cukup canggung. Saat ini Reina masih khawatir dan cemas pada situasi Akio Graham. Dia berharap agar bisa bertemu dengannya selepas pertempuran di asia tenggara kemarin. Dia tahu pria itu adalah dalang dari musuh yang di lawan valkries. Walaupun berita yang sudah ia dengar dari adik angkatannya kalau orang di cintainya hanyalah eksperimen semata. gadis yang cukup malang itu rela berkorban dan menunggu seseorang baginya. Walaupun perang asia tenggara dia tak melihat orang yang dicintainya dibawa pergi begitu saja oleh gadis yang sedang melayang.
LABORATORIUM PEMERINTAH DUNIA
Para ilmuwan telah mendapatkan persetujuan dari dr Mei untuk meneliti tubuh Akio Graham. Selepas itu mereka menemukan sesuatu yang membuat takjub. Itu adalah sebuah kekuatan yang tak bisa mereka temukan sebelumnya, walaupun membutuhkan waktu cukup lama meneliti hal itu. Organisasi ilmuwan "Society of scientists" bergegas kerja sama satu sama lain, mengabaikan perselisihan dan konflik mereka untuk sementara waktu demi menemukan penyelesaian masalah hal yang cukup rumit.
Subjek eksperimen bernama Akio sedang tertidur pulas disaat tubuhnya akan dimodifikasi sebagai senjata pemusnah massal pengganti Delta.
.....BERSAMBUNG.....
KAMU SEDANG MEMBACA
The Blood Judgement I : Zero
ActionNovel ini mempunyai kontrak eksklusif dengan Noveltoon. Link : https://noveltoon.mobi/id/share/3938200 Credits Penulis : 1. Syarif22 2. Varjomies 3. Rayi