Hari Pertama

2.5K 988 270
                                    



Flashback on

"APA!?"

"Iya, Kita pindah lagi ke Jakarta," Ucap Lena.

"Ify juga?"

"Iya, kita semua."

"Kenapa sekarang?" tanya Ify yang sedikit tak terima.

"Iya harus dong, Papa kan kerjanya di sana," ucapnya, "Kasian juga Papa di sana sendirian, mama juga gak mau lagi bolak-balik Jakarta-Bandung capek, jadi kamu ikut ya Fy?" sambungnya.

"Terus sekolah Ify sama Kak Cakka gimana?"

"Kalau urusan sekolah gampang, Ify kan sebentar lagi mau SMA, yasudah daftarnya di Jakarta," jawabnya. Kemudian Lena mengalihkan pandangannya pada Cakka. "Kalau Cakka, Cakka pindah lagi sebagai anak baru ya nak?"

"Tapi tanggung mah, Cakka sekolah Cuma 2 semester lagi," kali ini Cakka buka suara.

"Ya gapapa, kasian Papa, Kita tinggal lagi di Jakarta ya Kak," Cakka terdiam, ia binggung kalau tinggal lagi di Jakarta sekolahnya tanggung Cuma 2 semester lagi, tapi di sisi lain Cakka ingin sekali tinggal di Jakarta lagi, ia ingin menemui sahabat-sahabat kecilnya di Jakarta yang sekarang tak ada kabar semenjak ia harus pindah ke Bandung lagi.

"Emangnya kalian gak kangen tinggal bersama-sama lagi?" Mereka terdiam. Dalam benaknya Ify juga ingin tinggal bersama papa nya. Ada rasa rindu dalam hati Cakka ingin berkumpul bersama keluarganya lagi

"Iya deh kita nurut." Ucap kedua anak Lena.

Lena merasa senang dan bahagia akhirnya mereka bisa kembali kumpul bersama.

Pada saat itu Reno, Lena dan Cakka tinggal di Bandung, karena tuntunan pekerjaan Reno yang mengharuskan untuk menetap di Jakarta akhirnya mereka pindah ke Jakarta. Pada saat itu Lena sedang dalam keadaan mengandung adik dari Cakka yaitu Ify.

Saat Ify sudah lahir, Lena lebih sibuk mengurusi Ify yang masih bayi ketimbang Cakka. Pada saat itu umur Cakka 2 tahun yang masih juga membutuhkan perhatian kedua orang tuanya. Sering kali Cakka cemburu pada adiknya ini. Karena Lena merasa kewalahan mengurusi 2 anak yang masih kecil dan merasa tak tega juga dengan Cakka , Akhirnya Lena memutuskan untuk sementara tinggal di Bandung bersama Ify. Sedangkan Reno dan Cakka tetap di Jakarta ditemani pembantunya Bi Nina. Saat Lena di Bandung, ia juga harus bolak-balik Jakarta dan Bandung.

Dengan perkembangannya waktu, Cakka yang sudah menginjak kelas 2 SMP harus pindah ke Bandung, walaupun Cakka sempat menolaknya karena Cakka memang sudah benar-benar betah di Jakarta dan tidak mau kehilangan sahabat-sahabatnya.

Flashback Off

Sedari tadi Ify menunggu Cakka di lantai bawah untuk berangkat sekolah bersama namun, kakaknya ini tak kunjung turun. Mungkin karena ini hari pertama Cakka menginjak di sekolah barunya ia harus berpenampilan oke.

"Kak! Kak Cakka! Cepet dong, takut telat nih," teriak Ify dari bawah.

"Iya fy, sebentar!" balas Cakka dari kamarnya yang masih terdengar oleh Ify.

Di ruang bawah Ify terus saja berdecak, sang mama yang melihat hanya bisa menenangkan hati Ify.

"Sabar, bentar lagi juga kakak kamu turun,"

"Tapi kan ini hari pertama sekolah, masa udah telat aja sih mah," Kesal Ify.

"Wajar kali, anak baru harus keliatan beda dari semuanya." Ify dan Lena menoleh, di mana Cakka sudah berdiri dengan mengembangkan senyum manisnya.

The Possibility Of Love [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang