Ah! Hyadelyn!
Sebuah planet yang berdenyut hidup, diberkahi oleh pancaran kekuatan cahaya Sang Kristal.
Diantara birunya samudra, tepat di paling barat Tiga Benua Besar, lahirlah negri yang dilindungi oleh para dewa dan ditempa oleh para pahlawan, namanya-Eorzea!
Sejarah negara Eorzea terdiri kumpulan peradaban-peradaban penghuni yang berdiri dengan luar biasa di atasnya dan sama-sama berbagi nikmatnya jaman-jaman kedamaian yang disebut dengan Era Astral.
Hingga suatu ketika, era tersebut harus hilang kekekalannya.
*****
Tahun 1572 bulan keenam hari akhir dari Era Astral, sebuah negara yang berada nun jauh di paling utara, Kerajaan Garlemald, mengerahkan kekuatan militernya yang luar biasa menuju jantung Eorzea, mencari ruang kekuasaan lebih luas lagi di tangannya.
Bangkitlah kekuatan perlawanan bangsa Eorzea, terdiri atas tiga persekutuan besar, bersatu padu mengerahkan kekuatan mereka berkonfrontasi langsung dengan bangsa penjajah di medan pertempuran.
Namun ketika pertempuran hebat itu berkobar, sebuah bulan kecil, Dalamud, dipetik dari langit oleh Kerajaan Garlemald dengan teknologi mesinnya, terkenal menandingi kekuatan langitan Para Dewa orang-orang Eorzea.
Dari inti Dalamud-lah, Bahamut, makhluk paling purba yang sudah ada semenjak dunia tercipta dan terkurung di dalamnya selama berabad-abad lamanya, muncul dan memuntahkan murka ke penjuru Eorzea, kehancuran yang dibuatnya membuat Eorzea nyaris rata dengan tanah dan membuat jaman kejayaan bangsa Eorzea harus menemui akhirnya.
*****
Lima tahun lamanya, setelah kehancuran hebat tersebut muncul, berjalan, dan berlalu, ternyata cahaya kehidupan masih tetap bersinar di seluruh tanah Eorzea.
Bangsa Eorzea tanpa kenal lelah, membangun kembali kehidupan baru di atas reruntuhan Masa Kehancuran, Eorzea kini terlahir kembali dan kembali perawan dan misterius seperti ketika negri ini pertama kali lahir.
Walau tak tahu apa yang akan dihadapi kelak, Eorzea terus bergerak maju. Dipacu oleh janji akan kedamaian dan kesejahteraan yang akan menanti di sana.
*****
Di dalam masa-masa perubahan hebat inilah, petualang-petualang lahir maupun berdatangan di dan ke Eorzea. Kisah-kisah petualangan mereka kelak akan tertuang dalam goresan-goresan tinta emas karya sastra para pujangga.
Semoga mereka selalu berjalan dalam cahaya Sang Kristal!
KAMU SEDANG MEMBACA
A REALM REBORN ( Final Fantasy XIV Fanfiction )
FantasiCerita ini merupakan fiksi penggemar game J-MMORPG "Final Fantasy XIV : A Realm Reborn" ***** Update cerita dua minggu sekali. ***** Setelah lima tahun lamanya sebuah negri bernama Eorzea, bangkit dari kehancuran hebat yang disebabkan oleh makhluk k...