Stroller Hijau Tosca

3.6K 185 6
                                    

Tahun berganti tahun dan ini udah 3 tahun aku berada di inggris waktunya aku balik ke Indonesia,  ternyata aku lebih cepat beberapa bulan dari perkiraan.

Saat wisuda kemarin hanya papa dan mama yang datang ke inggris, saat itu air mataku pecah karena udah 3 tahun tidak memeluk  mereka,  aku menyempatkan mengajak mereka keliling inggris dan mereka sangat menikmatinya.

Papa dan mama dua minggu lalu duluan pulang karena aku masih membereskan semuanya disini. Jadi hari ini aku nyusul mereka. Aku masih didalam pesawat dan sebentar lagi akan tiba di indonesia.

Tibalah waktunya diIndonesia dan aku dengan ga sabarnya mau ketemu keluargaku. Dari kaca aku udah nelihat mereka meski mereka sepertinya belum melihatku. Begitu aku keluar dari pintu kaca ini...

"KAKAK......." teriak distal sambil berlari, dia pertama melihat aku. Aku pun tersenyum siap menyambut  pelukannya namun...

Drap..

"kakak.." lirihnya haru.

"hahahaha.., kamu jahilin distal ya."
Ya,  dean lah yang langsung meluk aku bahkan membawa tubuhku berputar.

"ihhh..,abang..kan aku luan lari." keselnya sambil mukul punggung dean. Aku pun turun dari gendongannya.

"siapa suruh lambat lari.."

"bodoh amat, kakak.." distal langsung meluk aku.

"hehehe, aduhh..udah tambah tinggi aja sih dek." ucapku sambil meluk dia.

"masa iya distal pendek mulu sih, kakak..,distal kangen sama kakak.."

"kakak juga kangen sama mu.." pelukan kami pun lepas.

"waaww.., kakak makin cantik sih. Rambutnya juga udah dicat coklat..kakak lebih feminim ya sekarang. Cie...pasti karena udah pacara disana ya kak?"

"aaduh.., sakit bang dean.  Demen banget sih jitak kepala ku."

"kamu itu ya, dari dulu sampai sekarang bahas pacar mulu..."

"iya..iya.., nyebelin banget sih."

"kak.." aku langsung menatap papa,mama. Dan aku langsung memeluk mereka berdua.

"dua minggu ga ketemu papa dan mama rasanya masih kangen aja sih.."

"papa dan mama juga gitu nak, selalu kangen kakak." pelukan kita lepas.

"welcome kakak shalona.." ucap papa sambil menggoyangkan kedua tanganku. Semua pada senang apa lagi aku, karena pendidikan s2 ku akhirnya selesai juga. Dan waktunya pulang kerumah..duh kangen sama rumah deh.

****

Hasil dari gelar s2 ku membuahkan hasil karena aku diterima jadi dosen diUniversitas Indonesia. Dan aku udah mengajar selama seminggu dikampus ini.

Bahagianya aku karena kerjanya ga seharian, tahu lah kan kerja dosen itu gimana. Waktu diluar lebih banyak donk ya..

Jadwal ku ngajar hari ini telah selesai, aku bersama temanku menyempatkan makan sebentar sebelum pulang. Kalian tahu kalau aku membawa kendaraan pribadi yaitu mobil.

Makan telah selesai dan kami memutuskan untuk pulang kerumah masing-masing. Namun saat aku membuka pintu restaurant, telingaku menangkap suara bayi nangis dari meja sebelah.

"sha ayo pulang?"

"eh, kalian duluan aja ya.."

Game Over (END) √Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang