'Para Mantu'

1.4K 80 99
                                    


Karena aku pagi ini baca-baca komen kalian dan terselip ada yang minta foto para mantu, di part ini mau aku spill semua tokoh nya. Semoga pada suka ya sama tokoh yang aku spill di sini.

2.200 kata, awas kobam wkwk

-

-

-

1) Renata Agung Danubrata

Sebelumnya udah di jelasin ya di chapter pengenalan tokoh kalau Renata ini istri nya Abimana

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Sebelumnya udah di jelasin ya di chapter pengenalan tokoh kalau Renata ini istri nya Abimana. Menantu pertama di keluarga Wijaya. Mantan Miss Indonesia tahun 2018. Hanya masuk finalis ke-6 karena kesalahan pelafalan bahasa Prancis nya yang Renata pelajari selama satu bulan. Setelah Renata terelimanasi, Agung -Papa Renata- menyuruh putri pertama nya itu untuk melamar kerja sebagai seorang sekretaris CEO atau Direktur di Perusahaan besar di Indonesia.

Beruntung nya setelah dua hari mencari pekerjaan yang diingkan sang Papa akhirnya Renata menemukan lowongan pekerjaan di Perusahaan WJY Corp, sudah pasti Renata melamar menjadi Sekretaris kebetulan di lowongan pekerjaan nya juga di beritahukan untuk posisi Sekretaris dan kepala bagian pemasaran. Dengan tekad yang kuat, Renata dengan percaya diri nya memberikan surat lamaran kerja serta sertifikat dan beberapa penghargaan yang Renata dapat.

Menunggu hingga satu minggu akhirnya Renata mendapatkan panggilan untuk interview. Sial nya, yang meng-interview Renata adalah calon Direktur kedua yang Renata tau nama nya -Abimana- . Ada sedikit keraguan dalam benak Renata saat mereka saling tatap. Renata merasa calon atasan nya ini sangat sering menatap Renata dalam diam membuat Renata risih setengah mati. Sedari kecil hingga hari ini umur 25 Tahun, Renata belum pernah merasakan 'pacaran' karena kedua orang tua Renata yang sedikit posesif pada putra putri nya. Oh, kebetulan Renata punya adik laki-laki satu baru masuk SMA, di Bandung sekolah nya. Soalnya Renata asli nya orang Bandung dan merantau ke Jakarta untuk mengikuti seleksi Miss Indonesia.

Akhirnya Renata di terima menjadi Sekretaris Direktur ke dua di perusahaan WJY Corp. Renata sangat senang tentu nya, dengan gaji 10jt perbulan itu sangat cukup untuk nya, juga bisa untuk memberikan hadiah pada adik nya.

Sebulan Renata bekerja di Perusahaan WJY Corp. Sebulan itu pula Renata sedikit menjaga jarak dengan atasan nya. Masalah nya, Renata belum pernah berdekatan seintens ini dengan seorang laki-laki. Dan dengan terang-terangan nya atasan nya itu memberikan perhatian lebih pada Renata. Hingga bulan ketiga, Abimana sang atasan mengatakan perasaan nya. Tapi, dengan halus Renata menolak nya. Renata tidak ingin mengganggu pekerjaan nya apalagi menjalani hubungan dengan sang atasan. Bagaimana dengan karyawan yang lain? Bisa-bisa Renata kena cibir mereka dan di tuduh telah menggoda atasan.

Namun, Abimana tidak menyerah begitu saja. Abimana terus berjuang mendapatkan perhatian Renata. Hingga Renata luluh di satu tahun ia bekerja menjadi Sekretaris Abimana. Dan dengan cepat nya, Abimana melamar nya pada saat perayaan ulang tahun adik nya yang kembar. Renata terkejut pasti nya, namun ia juga tidak munafik dan langsung menerima lamaran Abimana. Dan tiga bulan yang lalu mereka resmi menikah. Dan sekarang Renata sedang mengandung buah hati mereka. Semoga pernikahan mereka langgeng hingga mereka menutup usia. Aamiin.

Harta Tahta Keluarga || SuperMTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang