5 | raiden artinya petir

3.3K 112 185
                                    

__________________

Bila dalam circle pertemanan Monita sudah ada Biru Oceandra yang agak waras, Calvin Alvano si tukang nge-gas, serta Daniel Angkasa si kepala dari para crocodile pencinta wanita, maka oknum terakhir yang berperan sebagai penyempurna per-bestai-an b...

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Bila dalam circle pertemanan Monita sudah ada Biru Oceandra yang agak waras, Calvin Alvano si tukang nge-gas, serta Daniel Angkasa si kepala dari para crocodile pencinta wanita, maka oknum terakhir yang berperan sebagai penyempurna per-bestai-an biar lebih afdol ini adalah Raiden Adelard Jarvis, sang kapten basket incaran keras cewek-cewek dan menurut desas-desus warga sekolah sih, juga merupakan anak paling tajir seangkatan kelas dua belas.

Sedikit cerita, meski Monita dan yang lain nggak kalah tajir (sebab marga yang mereka sandang bukan sembarang marga plus sebagian dari mereka termasuk golongan old money, yaitu orang-orang yang harta kekayaannya hasil turun-temurun dari generasi ke generasi, dan biasanya di masa lalu mereka adalah tuan tanah atau orang ningrat yang dekat dengan keluarga kerajaan bahkan keturunan raja) tajirnya Aiden ini next level serempet edan. Ibarat kata, mereka memang sama-sama dari keluarga kaya raya, tapi cowok itu masuk golongan crazy rich versi VVIP.

Suer.

Faktanya, biar di lingkungan sekolah si Aiden bisa sangat berbaur dan berlagak seperti orang biasa—malah ia lebih doyan menghabiskan jam istirahat dengan nongki di warung depan sekolah yang menjual gorengan bermicin tinggi, ketimbang makan makanan kantin yang terjamin high quality—ketika berada di rumah, cowok itu tetaplah seorang tuan muda, satu-satunya pewaris dari Keluarga Jarvis yang selama ini terkenal akan tambang emasnya dan pendiri rumah sakit swasta yang sudah punya cabang hingga mancanegara.

Bahasa gaulnya sih, Aiden itu definisi tepat dari 'harta, takhta, anak tunggal kaya raya'.

Kalau di drama Korea, mungkin dia yang jadi Gu Jun Pyo. Kalau di drama Thailand yang belakangan ini lagi populer, dia yang jadi Thyme.

Tapi, sekarang kita nggak akan membahas perihal kekayaan Aiden yang bisa bikin rakyat jelata pada iri dengki sambil gigit jari. Mengingat semua kesempurnaan hanya milik Pencipta, kini kita akan membahas sesuatu yang selama ini nggak pernah Aiden miliki sekalipun ia sangat ingin.

Hal yang nggak mungkin bisa ia beli dengan uang.

Waktu dan kasih sayang dari Papa Mama.

* * *

Sedikit berbeda dengan para 'pewaris' lain yang masa depannya sudah dirancang dan dipersiapkan sedemikian mulus oleh keluarga, bahkan sedari dini telah diajar tentang ilmu bisnis, cara mengelola saham, dan lain sebagainya, Aiden justu merasa Papa Mama nggak begitu peduli ketika dewasa nanti ia mau jadi apa.

Saking mencintai pekerjaan, kedua orang tuanya itu sampai-sampai nggak ada waktu untuk memberi dia perhatian. Boro-boro mau makan bersama, pergi liburan keluarga, merayakan ulang tahun atau hari raya keagamaan. Dalam setahun saja, hanya dihitung dengan jari kapan Papa dan Mama ada di rumah.

Dari kecil, segala kebutuhan serta kegiatan Aiden diserahkan pada seorang personal assistant bernama Kak Cleo. Papa dan Mama hanya sesekali memantau dari jauh, kemudian mengirim banyak uang yang bebas Aiden gunakan untuk apa saja. Mau ia tabung atau hamburkan, terserah. Mereka nggak pernah peduli.

Defenders ✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang