Happy Reading
Nathan menyusuri koridor sekolah bersama sahabatnya. Mereka dalam perjalanan menuju ballroom sekolah, dimana mereka akan mengikuti acara ulang tahun Pak Bastian.
Keadaan sekolah sangat ramai, hampir semua tempat dipenuhi oleh murid sekolah Sma Mutiara Bangsa.
Nathan terus berjalan tanpa menghiraukan jeritan para gadis yang memanggil namanya dan Dava.
Ya, semenjak menang dalam pertandingan basket dua hari yang lalu, Dava sepertinya semakin dekat dengan Nathan dan juga Adam. Tidak lupa dengan Rafka dan Gavin, keduanya mengekor sambil mengucapkan gombalan kepada para gadis.
"Hai cantik, cantik banget sih, siapa namanya?" goda Gavin.
"Lo yang bener kalau ngajak kenalan dong, Vin. Sini biar gue," Rafka mengambil alih.
"Cara Tuhan mempertemukan kita memang unik, buktinya baju kita satu warna," ucap Rafka sebagai awalan.
"Wihhh, iya Kak. Aku baru sadar loh Kak. Aku boleh minta tolong nggak?" tanya gadis itu malu-malu.
"Minta tolong apa sayang?" Rafka dengan semangat memberanikan diri memanggil sayang kepada gadis yang ternyata adalah junior mereka.
Gavin hanya berdecak melihat Rafka yang sok depan gadis itu, padahal dia sudah punya pacar masih juga genit.
"Aku suka banget sama Kak Nathan, boleh nggak minta nomor Wa Kak Nathan?" tanya gadis itu.
"HAHAHAHAHAHAHAHAHHAHAHAHAHAHAHAHHAHAHAHAHHAHAHAHAHA," Gavin tertawa begitu keras membuat semua perhatian teralih kepada cowok itu.
"Maaf ya Dek, temen gue lagi habis obat. Soal nomor Nathan, lo tanya sendiri aja deh. Duluan ya!" ucap Rafka sedikit kesal sambil menahan malu karena Gavin. Rafka langsung menarik Gavin dan menjauh dari keramaian.
"Yaaah Kaaaak," ucap gadis itu cemberut.****
Nathan sedang bersama sahabatnya di dalam ballroom sekolah, lelaki itu mencari-cari sosok Leyra yang sejak pertandingan dua hari yang lalu tidak pernah ditemuinya. Nathan sangat berharap semoga Leyra bisa datang ke pesta malam ini.
"Lo kenapa?" tanya Dava yang jengah dengan kelakuan Nathan.
"Gue?"
"Iya lo. Santan!" jawab Dava yang mulai ketularan virus Rafka dan Gavin.
KAMU SEDANG MEMBACA
ATHARA (COMPLETE)
Teen FictionSelamat membaca cerita tentang Nathan dan Leyra. Hi!! this is my first story. I wrote this story when I entered high school. Sorry for some mistakes in writing both the use of punctuation, the use of letters and others. 🦋🦋