•
•
•Matahari mulai menampakkan dirinya malu-malu, chika mulai membuka matanya perlahan menoleh kearah kirinya namun tak melihat adanya aldi. Ia pun mulai bangun dari tidurnya dan pergi kearah kamar mandi untuk mencuci mukanya.
Setelah selesai barulah chika pergi keluar untuk mengecek apakah aldi berada di rumah, karena semalam ia tertidur lebih dahulu tanpa menunggu aldi pulang.
Saat berjalan di tengah tengah anak tangga, ia sudah dapat melihat aldi tengah berada di dapur, entah apa yang dia buat chika segera menghampiri aldi.
‘’morning’’ sapa aldi saat melihat chika berjalan menghampirinya.
‘’pagi juga, pulang jam berapa tadi malem?’’ tanya chika.
‘’jam dua belas, lo udah tidur. Gue gak enak bangunin’’ jawab aldi.
‘’sorry ya gue gak nunggu lo pulang dulu’’ balas chika.
‘’gapapa, lain kali gak perlu nunggu gue juga. Kalo lo ngantuk, tidur aja’’ ucap aldi.
‘’iya, ngomong-ngomong lagi buat apa?’’ tanya chika saat melihat aldi tengah bergerak kesana-kemari.
‘’lagi bikin roti bakar, sama susu’’
‘’waw, tumben banget. Buat siapa?’’ tanya chika.
‘’ya buat kita lah, masa buat orang lain’’
‘’sama mau buat agnes juga sih’’ sambung Aldi.
‘’ohh, mau di bantu?’’
‘’gak usah, lo duduk aja. Kali ini biar gue yang buat sarapan, spesial’’ ucap aldi tersenyum manis.
‘’oke’’
Chika pun berjalan menuju meja makan, tak lama setelah chika duduk, aldi mulai menghampirinya dengan dua piring roti bakar.
‘’oiya bentar, susunya belum’’ucap aldi kembali berjalan menuju dapur.
Chika yang melihat itu tidak bisa untuk menahan senyumnya, ia merasa pagi ini cukup special bagi kehidupannya, menikmati sarapan bersama aldi adalah momen yang jarang bagi dirinya, karena aldi harus berangkat terlebih dahulu untuk menjemput agnes.
‘’susunya datangg’’ seru aldi meletakkan segelas susu vanilla ke hadapan chika.
‘’makasih’’
KAMU SEDANG MEMBACA
ANCHIKA
Teen FictionAnchika aquella, perempuan yang harus menikah muda di usianya yang baru 17 tahun. Entah apa yang berada di pikirannya hingga mengiyakan ajakan Tante diva, selaku wanita paruh baya yang ia tolong beberapa bulan lalu untuk menikah dengan anak laki-la...