Pahlawan tanpa tanda jasa(?)

25 3 1
                                    

Selamat hari guru nasional semuanya! Selamat bernostalgia sejenak dengan memori-memori sewaktu sekolah yang ada di kepala kita semua. Mungkin karena adanya ucapan hari guru, lantas kita secara tidak sadar menjadi begitu melankolik dan trenyuh dengan pengalaman perjumpaan dengan guru. Entah itu menyebalkan , mengasyikkan, ataupun pengalaman lucu nan receh yang selalu kita ingat.

Guru memang pekerjaan yang sering mendapat stereotipe yang begitu heroik. Contohnya saja bagaimana imaji Oemar Bakri dengan sepeda onthel tuanya itu tetap melekat pada imaji kita semua ketika membayangkan sosok seorang guru. Mari sadar dan bangun! Ini 2018! Oemar Bakri sudah tiada! Mari kita ingat kembali bagaimana kasus seorang guru yang mencubit muridnya lantas dipidanakan. Kita patut mengingat pula kasus bu Nuril yang dipidanakan juga karena melaporkan Kepala Sekolahnya yang diduga berbuat asusila. Ingat pula bahwa Departemen Pendidikan juga masih menjadi sarang koruptor dan berbagi proyek. Saya hanya menyadarkan anda bahwa imaji guru sudah berganti. Bahwa sudah saatnya pula kata pengabdian mulai hilang ketika membicarakan kesejahteraan guru.

Pengalaman saya selama dididik sebagai seorang calon guru juga menarik untuk dibahas. Bahwa banyak juga calon guru di negeri ini yang masih saja bercerita dan bercita-cita menjadi seorang pegawai negeri sipil hanya karena fantasi kemapanan. Jadi guru itu berat! Maka bagi para calon guru, sudahi saja fantasi bahwa jadi guru itu enak dan punya waktu luang. Guru sekarang sedang tertimbun oleh urusan administrasi dan akreditasi yang mungkin saja dapat berpengaruh pada gajinya kelak. Maka hanya orang muda yang agak sintinglah yang tetap ingin jadi guru sepenuhnya.

Akhir kata, saya hanya ingin kita semua menghilangkan stigma Guru sebagai pahlawan tanpa tanda jasa. Mari kita berikan tanda jasa yang setinggi-tingginya bagi para guru yang pernah mendidik kita. Karena merekalah yang senyatanya menjaga negara ini dari kebodohan yang masif struktural dan terencana. Selamat Hari Guru!

Otak serong KananTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang