Alumni SMA CS
RizalAS
SELAMAT MALAM KEPADA SELURUH ALUMNI SMA CS ANGKATAN 59
APA KABAR TEMAN SEPERJUANGAN?
KABAR GEMBIRA,
SMA CS MENGADAKAN REUNI 3 ANGKATAN (58,59,60) PADA HARI SABTU JAM 7 MALAM SAMPAI SELESAI.
KAMI MENGHARAPKAN TEMAN TEMAN SEPERJUANGAN BISA HADIR DALAM REUNI KALI INI.
AYO BERNOSTALGIA BERSAMA
SAMPAI JUMPA
TERIMA KASIH
21.30
(Namakamu) berdecak kagum setelah membaca pengumuman membahagiakan dari Rizal, salah satu anggota OSIS.
Ini pasti menyenangkan sekali, reuni tiga angkatan sekaligus. Kapan lagi akan ada reuni semeriah ini? (Namakamu) akan datang!
"Mas.." (Namakamu) menggoyang goyangkan pundak Iqbaal. Pria itu masih berkutat dengan laptop di pahanya.
"Sekolah ngadain reuni."
Iqbaal hanya berdeham. (Namakamu) mendengus, ia masih membaca balasan balasan pesan antusias dari beberapa orang di grup.
Alumni SMA CS
Dean
Widih Zal! Lo yang ngadain? Udah sukses nih?
21.00
BintangAn
Cant wait gue!
21.00
RizalAS
iya dong, emang kaya lo De?
21.01
Dean
Syalan
21.01
JokoRamadhan
Malam kakak kakak osisku, reuninya tidak usah berseragam lengkap kan?
21.01
Andreas
Seragam saya sudah gak muat kak.
21.01
Dean
Anying ketos 59 bikin anak anak traumatic.
21.01
Yudhi
@IqbaalPD
21.01
BintangAn
Gosah di tag.
21.02
RizalAS
Untuk pakaiannya bebas.
21.03
RizalAS
Baal masih di bumi?
21.03
(Namakamu) menutup mulutnya sendiri menahan tawa. Tidak tau bagaimana reaksi Iqbaal jika membacanya.
"Mas," panggil (Namakamu). Kali ini Iqbaal menoleh lalu menutup laptopnya.
"Mas di gosipin di grup."
Iqbaal menyimpan laptopnya di nakas lalu mengambil ponselnya. Ia membuka grup sekolah.
(Namakamu) memperhatikan ekspresi wajah Iqbaal. Wajahnya masih datar, setenang air.
"Mau dateng?"
"Dateng lah mas, masa nggak," ujar (Namakamu).
"Mas dateng kan?"
"Iya."
"Nah gitu."
***
"Din reuni nih," ujar Devano sambil menatap ponsel.
"Iya tau," balas Dinda.
"Dateng kan?" Devano menoleh.
"Iya sayang."
"Tumben sayang sayangan."
Dinda menoleh sinis pada Devano. "Sayang salah, gak sayang salah, mau lo apa?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Flat Daddy (Completed)
FanfictionSEQUEL KETUA OSIS KILLER BACA DULU, NANTI BINGUNG Apa jadinya punya suami berwajar datar? Senyum saja sulit rasanya.
