15. LIMA BELAS

2K 246 113
                                    

Happy reading guys 🤗🤗🤗

***

"Apa jadwalku untuk besok?" tanya Jeong Tae-eul pada Kim Myeon-su sore itu.

Sudah lebih dari dua bulan sejak Jeong Tae-eul mengunjungi daerah bencana itu. Selama waktu itu dirinya tidak banyak melakukan kegiatan seorang diri. Ia lebih sering menemani Lee Gon bertemu dengan para petinggi pemerintahan, duta besar, perwakilan negara lain, bahkan tak jarang pertemuan dengan pemimpin negara maupun perwakilan mereka dari negara-negara yang memiliki hubungan politik maupun persahabatan dengan Kerajaan Corea. Bisa dibilang pada waktu-waktu ini Jeong Tae-eul disibukkan dengan perkenalan dan sosialisasi dirinya sebagai Ratu yang baru.

"Pukul 09.00, rapat dengan perwakilan dari badan amal untuk membahas beberapa perubahan yang Anda inginkan. Pukul 10.30, rapat dengan perwakilan badan perlindungan wanita dan anak-anak. Pukul 12.00, makan siang bersama perkumpulan sosialita. Pukul..."

"Tunggu sebentar!" Jeong Tae-eul menghentikan Kim Myeon-su yang tengah membacakan jadwalnya.

"Ye, Bu-mama?" tanya Kim Myeong-su, ia mendongak dari layar tabletnya

"Apa maksud dari perkumpulan sosialita?" tanya Jeong Tae-eul.

"Ah, itu adalah semacam perkumpulan rutin yang dihadiri oleh para istri atau putri konglomerat Kerajaan Corea. Bisa dibilang, selain Pyeha, suami, ayah, ataupun keluarga mereka adalah penopang utama perekonomian Kerajaan Corea," jelas Kim Myeon-su.

Jeong Tae-eul mengangguk mengerti. "Siapa saja yang akan hadir di perkumpulan itu?" tanyanya.

"Karena ini pertama kalinya Anda menghadiri perkumpulan ini, maka hanya lima orang yang akan hadir bersama Anda. Mereka adalah para istri dan putri konglomerat paling berkuasa," jawab Kim Myeon-su.

"Siapa saja mereka?" tanya lagi Jeong Tae-eul.

Kim Myeon-su kembali mengutak-atik tabletnya lalu menyerahkannya pada Jeong Tae-eul yang langsung mendapati gambar dan profil para wanita yang akan bertemu dengannya besok.

"Yang pertama ada Park Ji-yeong, dia adalah nyonya Sungwoon Group sekaligus pemilik Farmasi Hogyeong. Kemudian Yoon Shin-a, dia putri Queens Group sekaligus CEO Shin-a's Choice, suaminya adalah Ri Jeong-hyun, salah satu Perwira Tinggi AD. Lalu ada Seo Ji-eun, dia adalah pewaris Supermall Zeus, suaminya adalah Gu Andrew, pengusaha Inggris kelahiran Kerajaan Corea. Selanjutnya, Cha Sun-a, dia adalah nyonya baru KU Group. Dan yang terakhir, adalah Shin Jae-young, dia salah satu selebriti terkenal, ayahnya adalah pemilik Shinwa Group sekaligus salah satu anggota Parlemen," jelasnya.

"Kenapa ekspresimu berubah saat kau menyebutkan yang terakhir?" tanya Jeong Tae-eul heran melihat perubahan raut wajah sekretarisnya.

Kim Myeon-su terdiam, tidak dapat menjawab, wajahnya memerah. Ia seperti hendak mengatakan sesuatu, namun tampak enggan.

"Tidak masalah, katakan saja padaku meskipun yang akan kau katakan adalah sesuatu yang buruk. Menerima atau tidak, itu urusanku," kata Jeong Tae-eul.

"Mian, Bu-mama. Sebenarnya, Shin Jae-young adalah wanita yang pernah digosipkan berkencan dengan Pyeha dan sempat digadang-gadang menjadi calon Ratu," kata Kim Myeon-su sambil sedikit meringis.

"Tapi Anda tidak perlu cemas. Pyeha tidak benar-benar berkencan dengan Shin Jae-young. Gosip itu langsung dipatahkan dengan kehadiran Anda," tambah Kim Myeon-su buru-buru ketika melihat ekspresi Jeong Tae-eul berubah tak terbaca. Ia takut perkataannya akan membuat Raja dan Ratunya bertengkar.

"Tidak apa, aku mengerti," kata Jeong Tae-eul, kembali tersenyum.

***

Jeong Tae-eul berpapasan dengan Kepala Wanita Istana yang melangkah terburu-buru sambil menggenggam dasi berwarna hitam.

Overstepping of The FATE (THE KING : ETERNAL MONARCH 2)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang