Foodcourt siang ini terlihat lebih ramai dibanding hari sebelumnya, mungkin karena sedang ada kegiatan di birokrasi sehingga beberapa kelas terpaksa ditiadakan oleh Dosen pengajar.
Deretan penjual sedang melayani antrian mahasiswa yang ingin mengisi perut. Foodcourt di kampus Anne termasuk besar dengan luas kira-kira lebih dari 100 meter persegi, dilengkapi dengan empat puluh bangku yang dapat diisi empat orang. Deretan stand penjual juga menawarkan berbagai pilihan menu makanan dan minuman.
Foodcourt dan coffee shop memiliki bangunan yang berbeda. Kebetulan keduanya bersebelahan dengan gedung Departemen Chemistry. Sehingga Anne dan teman-teman lainnya lebih memilih makan di foodcourt dibanding membeli makan di kantin departemen yang tidak menyediakan tempat duduk di ruangannya.
Erika terlihat sedang menikmati nasi dan ayam goreng di hadapannya. Anne duduk di depannya, menemani sambil menyeruput latte ice dan memainkan ponsel.
Drrrtt
Ponsel Anne menerima sebuah chat, dilihatnya sebuah nama yang tidak asing dan sering bertukar chat dengannya.
Nick Chemistry
An, nanti malam kamu ikut rapat Dies Natalis?
Anne mengerutkan dahi, dalam hatinya muncul pertanyaan, darimana Nick tahu bahwa dirinya ada rapat malam ini. Lalu Anne segera membalasnya.
Anne
Iya Nick. Ada apa?
Nick Chemistry
Mau datang bersamaku?
Nanti aku jemput di indekos.Anne
Tentu, jangan terlambat.
"Erika, kamu tahu kalau Nick bergabung dengan kepanitiaan Dies Natalis?" tanya Anne pada temannya yang masih makan.
Erika membuka matanya lebar, lalu menelan makanannya. "Nick? Bagaimana bisa?" Erika mengembalikan pertanyaan.
Anne mengangkat ponselnya dan menghadapkan layarnya ke Erika agar Ia dapat membaca pesan dari Nick.
"Wah, Nick benar-benar berubah," decak Erika. "An, apakah kamu tak merasa Nick selalu berusaha ada di dekatmu?" Tiba-tiba Erika melemparkan pertanyaan yang terasa aneh bagi Anne.
"Tidak mungkin," jawab Anne tak acuh.
"Ayolah, apakah kamu benar-benar tidak merasa seperti itu?" desak Erika.
Anne diam sejenak, "Sebenarnya aku juga merasa seperti itu akhir-akhir ini, Rik. Tapi kan kita hanya berteman," kata Anne.
"Kamu yakin? Apakah seorang teman tak bisa melepas pandangannya sedikit pun saat di sekitarmu bahkan saat di kelas? Aku yang berteman denganmu selama ini saja tak akan memandangmu terus."
KAMU SEDANG MEMBACA
FRIENDSHIP or RELATIONSHIP [TAMAT ✅]
RomanceNick. Mahasiswa Departemen Chemistry yang introvert, tidak banyak bicara, dingin kepada siapa saja kecuali satu teman wanitanya. Ia tidak pernah menceritakan tentang dirinya kepada siapapun, termasuk pada Sang kekasih. Semua ditutupi karena tidak in...