1. Flower Shop

44.5K 2.7K 356
                                    

Hai hai hai! Untuk new readers, aku rekomendasiin dulu untuk baca Dr. Jung terlebih dahulu yaa ;)

❗️Please READ Dr. Jung until the LAST page❗️

🌸🌸🌸🌸🌸

Matahari di langit Seoul pagi ini bersinar dengan terik. Buktinya, cahaya matahari yang bersinar mampu menembus tirai di kamar dan membangunkan gue dari hibernasi. Kenapa hibernasi? Gue tidur dari jam 5 sore dan baru bangun lagi jam 7 pagi keesokan harinya.

Setelah diam selama beberapa menit menatap langit-langit kamar, gue beranjak dari kasur dan mulai membereskan tempat tidur.

One thing about Kim Sunhee. Gue gak bisa memulai hari gue tanpa merapikan kasur yang telah gue gunakan untuk beristirahat semalaman.

Gue ini anak ketiga dari empat bersaudara. Semua saudara gue laki-laki, gue sendiri yang anak perempuan.

Anak pertama dari pasangan Ibu Lee Yoonseo dan Bapak Kim Joonsik adalah Kim Heechul. Kakak gue yang pertama ini tinggalnya gak di Seoul, melainkan di Jepang, hanya beberapa jam dari Seoul sih, jadi gak begitu jauh. Kak Heechul sekarang bekerja sebagai seorang desain grafis di salah satu perusahaan yang ada di Jepang, keren kan?! Gue aja yabg adiknya salut dan bangga.

Anak kedua adalah Kim Junmyeon, atau seringkali dipanggil Suho- tapi gue sukanya manggil Kak Junmyeon. Beda dengan Kak Heechul, Kak Junmyeon tinggalnya sama kayak gue, di Seoul. Hanya aja kita udah gak tinggal dibawah satu atap. Bukan, bukan karena kita ada masalah keluarga, pertengkaran, or whatever you name it, yang berhubungan dengan masalah keluarga itu sendiri. Tapi mama dan papa bilang kalau anak-anaknya udah harus tinggal sendiri dari umur 20 tahun. Kak Junmyeon sekarang bekerja sebagai model. Bahkan karir dia udah goes to international. Gue sebagai adiknya ya pasti bangga dong dengan pencapaian kakak gue.

Anak ketiga adalah Kim Sunhee alias gue sendiri. Saat ini gue juga tinggal di kota yang sama seperti Kak Suho, yaitu kota Seoul. Gue juga udah tinggal di apartemen sendiri karena ya, umur gue udah menginjak 24 tahun. Dimana gue udah mulai hidup dengan mandiri dari 4 tahun yang lalu. Pekerjaan? Gue adalah seorang florist. Gue punya toko bunga yang bisa dibilang cukup ramai pengunjung. Selain punya toko bunga, gue juga punya coffee shop yang terletak di atas toko bunga yang gue dirikan. Coffee shop ini udah memiliki beberapa cabang di Seoul, jadi lumayan kalau setiap tahun coffee shop gue bertambah cabangnya, pendapatan gue juga bisa naik setiap tahunnya.

Selain memiliki toko bunga dan coffee shop, gue mendapatkan pendapatan dari hasil karya gue melukis. Let's say, melukis adalah hobi gue. Kebetulan, temen gue yang seorang kurator datang ke apartemen gue dan melihat hasil karya lukisan gue. Dia bilang, lukisan gue ini punya potensi untuk dikenal oleh masyarakat yang lebih luas. Dia juga menyarankan untuk menaruh satu hasil karya gue di museum yang menjadi tempat kerja dia sekarang.

Waktu pameran sedang berlangsung, ternyata ada yang menawar lukisan gue seharga $20,000. Kaget gak gue mendengarnya? Ya jelas kaget. Karena gue berpikir lukisan yang gue buat gak akan mencapai angka sampai ribuan dolar. Akhirnya ya gue jual aja lukisan itu.

Sampai saat ini gue masih suka melukis dan menjualnya. Peminatnya juga banyak. Gue udah punya pasar tersendiri kemana gue harus menjual lukisan yang gue buat.

Maklum ya gue kerja ini itu, karena gue udah gak dibiayain hidup lagi sama orangtua. Jadi udah harus bisa bagaimana caranya menghasilkan uang untuk menghidupi diri gue sendiri di kota Seoul.

Anak keempat adalah Kim Jungwoo. Adik gue yang sangat menggemaskan tapi disaat yang sama bisa jadi nyebelin juga. Jungwoo sekarang masih kuliah di University of Arts London. Salah satu universitas terbaik yang ada di dunia kalau kalian ingin belajar tentang seni- kayak melukis, desain grafis, bahkan mendesain baju sekalipun. Jungwoo bilang kalau dia ingin punya label pakaian sendiri, kayak desainer Alexander McQueen, Stella McCartney, dan Zac Posen. Dia sekarang berumur 20 tahun dan tinggal di London sama mama dan papa.

Ms. Kim | Jung JaehyunTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang