Mahasiswa Baru

236 17 0
                                    

Mitha tampak rungsing setelah mata kuliah pertamanya selesai lima belas menit lalu.
Bagaimana tidak, kekhawatirannya buntut kejadian dirumah sakit kemarin berimbas hingga detik ini.
Beberapa laman sosial media di internet berlomba-lomba memposting pemberitaan dirinya terkait kebersamaannya bersama sang kakak sepulang dari rumah sakit.

SELEBGRAM MUDA SHIN PARAMITHA TERLIHAT BERSAMA ROSELLYN JUWONO DI RS. MEDIKA UTAMA.

SHIN PARAMITHA DIDUGA KERABAT DEKAT DARI JEONATHAN JUWONO, VOCALIS GOD FATHER.

Ssebenarnya bukan sebuah aib jika Mitha mengakui sebagai adik ipar dari Jeonathan, hanya saja ia tak ingin kehidupan pribadinya tersorot kamera karena berita-berita kontroversial yang sering disematkan pada artis-artis terkenal di negeri ini.
Dan tentunya ia punya alasan lain yang mungkin sulit untuk ia ungkapkan.
Syukurlah selama bertahun-tahun namanya tak ikut tercatat didalam laman Wikipedia sebagai adik dari mantan model sekaligus produser musik, Rosellyn Patricia Juwono.

Dapat ia dengar dan lihat sekilas beberapa pasang mata sedang melirik ke arahnya sembari berbisik-bisik tetangga.
Meski mereka tak mengatakan apapun, tapi Mitha cukup terganggu.
Suasana makin menyebalkan karena tiba-tiba seorang mahasiswa berpenampilan rapi dan juga tinggi menjulang, masuk ke kelasnya dengan meletakkan kertas formulir diatas mejanya.

"Kebetulan loe belum pergi, loe Nyimas Shintya Paramitha kan?! "tanyanya sembari membaca sebuah kertas ditangannya.

"I..iya.. Ada apaan ya??!!" tanya Mitha ragu.

"Loe belum ngisi formulir buat keikutsertaan organisasi kampus.
Sekarang loe isi formulir ini, sebelum gue anter ke rektor lagi nanti."

Mitha POV :

Disela-sela kepusinganku saat ini, tiba-tiba makhluk asing entah dari planet mana ini makin membuatku pusing dua kali.
Please.. Bahkan dikampusku dulu tak ada paksaan untuk ikut organisasi kemahasiswaan.

"Sorry.. Tapi kayaknya gue gak ikut kegiatan deh.." jawabku.

"Tapi ini wajib, loe gak bisa samain sistem kampus lain ma sistem disini..!
Karena organisasi kemahasiswaan disini berpengaruh juga ke nilai IPK loe kedepannya.."

WHAT THE HELL...!!!

"Pengen gue habisin, tapi gue masih mahasiswa baru.." batinku.

"Ya tapi kegiatan gue diluar kampus tuh udah banyak banget.
Belum lagi tugas-tugas kuliah gue.
Gue takut gak bisa bagi waktu terus kegiatan yang gue ambil jadi terbengkalai.."

"Gue gak peduli mau sesibuk apapun loe diluar, yang namanya peraturan tetep peraturan..
Dan gue bertanggung jawab ini semua." jawabnya kekeuh.

Sial kenapa aku harus terjebak ditempat seperti ini?!
Impianku untuk kuliah dengan tenang tak pernah terealisasikan secara mulus.
Kenapa orang-orang dikampus ini tak ada yang waras satupun?!

Yohan..?!
Kenapa tiba-tiba aku merindukan laki-laki itu?!
Bukan apa-apa, hanya dia satu-satunya yang ku kenal dikampus saat ini.

"Buruan.. Gue nungguin loe buat ngisi tuh formulir..!!"

"Iya-iya gue isi, bawel loe..!!"

Papa Rock N RollTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang