Chapter 67 - Trill

52 5 0
                                    

Dari semua orang yang ada di dunia, Bastian memanglah pria yang paling aneh. Tidak peduli seberapa banyak dia memikirkannya, itulah satu-satunya kesimpulan yang bisa diambil Odette.

Bastian perlahan mendekati piano dan menatap partitur musik dalam diam untuk waktu yang lama. Tatapan tajamnya begitu serius sehingga menunjukkan bahwa dia memiliki pengetahuan mendalam tentang musik dan melodi.

“Aku meninggalkan pesan untukmu yang memintamu untuk tidur dulu. Apakah kau tidak melihatnya karena tidak bertemu dengan Dora?” Odette memecah keheningan yang menindas itu dengan membuka suara.

“Aku melihat pesannya,” jawab Bastian tanpa mengalihkan pandangan dari partitur musik.

“Lalu kenapa kau tidak mengikutinya?” tanya Odette bingung.

Tangan Bastian tetap memegang tuts piano saat dia menjelaskan, “Aku tidak bisa tidur.”

Usai memainkan tuts putih, Bastian mengalihkan fokusnya ke tuts hitam. Akhirnya, dia menoleh ke arah Odette, memperlihatkan sedikit senyuman di bibirnya. Situasinya tidak terduga bagi Odette; Alih-alih ditegur karena mengganggu rutinitas tidur Bastian, dia malah terlihat berada dalam kondisi pikiran yang sama sekali berbeda.

“Maafkan aku,” Odette angkat bicara, merasa malu. “Aku membutuhkan waktu lebih lama dari yang diharapkan karena aku belum cukup berlatih, tapi aku tidak bermaksud membuatmu merasa tidak nyaman. Aku akan memastikan hal itu tidak terjadi lagi lain kali.”

Bastian mengangkat alisnya sedikit menanggapi permintaan maaf Odette sebelum mengalihkan perhatiannya kembali ke lembaran musik.

Bastian mendongak dari keyboard dan mengarahkan pandangan ke lembaran musik, sambil menunjuknya dengan tangann.

“Bisakah kau memberitahuku apa ini?” dia bertanya pada Odette.

Odette memeriksa lembaran musik dan mengidentifikasi simbol yang dimaksud Bastian.

“Itu trill," jawabnya dengan tenang, meskipun pertanyaannya agak tidak jelas.

“Trill?” ulang Bastian, istilah itu terdengar asing baginya.

“Iya, trill,” Odette membenarkan sambil mendekat ke lembaran musik dan mengajarinya nama notasi musik di sebelah not kecil itu. Bastian menunduk dan mengamati profil Odette yang berdiri di sampingnya di depan piano.

“Apakah itu suara seperti ombak yang kudengar?” dia bertanya padanya. Odette memandang Bastian, matanya membelalak kaget. Segera, dia tersenyum kagum.

“Apakah kau membicarakan bagian ini?” dia bertanya, meletakkan tangannya di atas keyboard dan memainkan trill. Melodi yang lembut dan bergelombang tetap melekat pada Bastian lama setelah melodi itu berakhir.

“Trills adalah nada-nada ornamental,” jelasnya.

“Ornamental?”

“Benar, ornamental” ulang Odette membenarkan pemahaman Bastian.

“Nada-nada piano memiliki durasi yang pendek,” tambahnya sambil menekan sebuah tuts untuk mendemonstrasikannya. Meski memukulnya dengan kuat, suaranya dengan cepat menghilang.

“Tetapi jika kau ingin memperpanjang sebuah nada, kau bisa melakukan ini.” Odette memainkan trillnya lagi, dengan cepat menekan tuts sebelumnya, tuts di sebelahnya, dan tuts berikutnya.
“Aku menghiasinya dengan nada-nada di sekitarnya agar nada ini tetap berjalan,” jelasnya, sebelum mundur dari piano. “Apakah kau ingin mencobanya?”

Bastian memandang Odette dengan heran, “Aku?” dia bertanya dengan tidak percaya.

Odette hanya mengangguk dengan tenang sebagai jawaban. Meski merasa bingung, Bastian perlahan mengangkat tangannya ke atas keyboard dan berusaha meniru tekniknya. Namun, suara yang dihasilkan sama sekali tidak tenang dan menenangkan – lebih mirip gelombang yang bergejolak dan rusuh.

Bastian - OdetteTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang