Disebuah cafe terlihat dua orang remaja dengan jenis kelamin yang berbeda tengah mengobrol asik sembari tertawa.
Keduanya tampak asik dengan gurauannya dan terlihat sangat dekat antara satu sama lain.
Kedua orang itu tak lain dan tak bukan adalah Dara dan Rafi.
Ya tanpa banyak orang yang tahu kalau mereka sebenarnya bersahabat sudah sejak lama,bahkan sejak mereka kecil,mereka sudah berteman dekat.
Dulu Dara dan Rafi bertetangga dan jarak mereka lahir juga beda tipis.Keluarga keduanya pun sudah kenal satu sama lain bahkan dekat seperti saudara sendiri.
Dulu waktu kecil Rafi selalu bermain dengan Dara.Rafi kecil selalu menuruti keinginan Dara kecil.Mungkin karena Rafi lahir lebih dahulu membuatnya menganggap Dara seperti adiknya sendiri.
Saat bermain Rafi selalu menuruti,memperhatikan dan melindungi Dara layaknya seorang kakak dengan adiknya.
Dara pun dulu sangat lengket dengan Rafi.Bahkan waktu itu Dara pernah menangis saat tahu Rafi tengah pergi dengan keluarganya,Dara terus menangis meminta ikut menyusul mereka.
Kedua orang tua Dara yang sudah lelah membujuk Dara pun akhirnya menuruti keinginan putrinya.Padahal sebenarnya keluarga Rafi tengah pergi untuk acara keluarganya.Kedua orang tua Dara pun sempat tidak enak dengan keluarga Rafi karena menganggu acara mereka.
Tapi suatu hari keluarga Dara harus pindah ke Bandung untuk sementara waktu karena ayah Dara dipindah tugaskan kesana.Di Bandung Dara tinggal dengan neneknya.Rafi pun merasa sedih waktu tahu Dara akan pindah walau itu untuk sementara waktu.
Karena Dara pindah diusianya yang masih kecil yaitu berumur 5 tahun,jadi ia tak pernah berkomunikasi dengan Rafi karena mereka belum paham dengan ponsel atau semacamnya.Jadi selama kurang lebih 10 tahun mereka lost kontak tanpa tahu kabar satu sama lain.
Sampai memasuki usia 15 tahun Dara akhirnya kembali ke Jakarta dan memutuskan untuk bersekolah SMA di Jakarta.
Dirinya senang karena kembali ke kota asalnya sekaligus akan bertemu dengan Rafi.Tapi diluar dugaannya,saat kembali ia justru mendapat kabar kalau sahabat lamanya itu sudah pindah,sudah tidak menempati rumah yang disebelahnya lagi.
Dara sangat sedih,ia juga menyesal karena tidak tahu kabar apapun tentang Rafi.Bahkan sekarang ia tak tahu Rafi tinggal dimana.
Dara pun sudah pasrah mencari keberadaan Rafi,ia perlahan mulai menerima jikalau ia tak bisa ketemu lagi dengan Rafi.Ia hanya berharap semoga sahabat lamanya itu baik-baik saja dimanapun keberadaannya.
Tapi takdir seolah tidak mengizinkan mereka untuk berpisah.Keduanya dipertemukan kembali di SMA Kusuma Bangsa tempat dimana Dara mendaftar sekolah disana.
KAMU SEDANG MEMBACA
Bad boy vs Innocent girl (END)
Teen Fiction(FOLLOW AKUN AUTHOR SEBELUM BACA) Real Imajinasi✔️ Kisah seorang gadis polos bernama Adel yang berhasil masuk ke kehidupan aditya. Aditya yang tidak pernah percaya adanya cinta,seakan dihipnotis oleh seorang adel,dan berhasil membuat benteng pertaha...