"Udah di jalan pulang kan lu, Ki?"
"Iya, ini gue udah mau di jalan pulang." Kataku pada Shownu yang tengah berada di dalam sambungan telepon.
Kebetulan aku satu kamar dengannya di asrama.
Aku baru saja dari rumah Minhyuk untuk membicarakan perihal rencana naik gunung.
"Iya, iya, udah gua matiin yak?" Kataku padanya sebelum menekan tombol untuk memutuskan sambungan.
Aku memakai earphone, dimana ponsel ku masukan ke dalam saku celana jeans yang aku kenakan.
Aku mulai fokus mengendarai sepeda motor milik Shownu yang aku pinjam. Sebentar lagi akan sampai di asrama.
Hingga tanpa sengaja mataku menangkap sosok seorang wanita tua yang berada di pinggir jalan. Hanya berdiri dan terus diam.
Aku bukan seorang yang penakut. Tapi aku tak mungkin menawarkan bantuan pada sembarang orang. Apalagi malam-malam begini. Pintu asrama juga sudah mau ditutup.
Aku memutuskan untuk berpura-pura tak melihatnya ketika kendaraan yang kukendarai melewati sosok wanita tua tersebut.
Namun, rasa penasaran membuatku ingin memeriksakannya melalui spion motorku.
Sialnya, wanita tersebut tak lagi terlihat berada di tempatnya berdiri tadi, melainkan berada tepat di belakangku.
Di kursi penumpang belakang.
![](https://img.wattpad.com/cover/182482972-288-k474893.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
spooky; k-idols & producex101 ✅
Fanfiction[BOOK SIX] the 6th book of Horror Series Compilation Book. started: 14 April 2019 ended: 02 Desember 2019