Ini hari minggu yang indah untuk mencuci rambut. Setelah mandi, aku langsung menjemur diriku di teras, matahari pagi sangat hangat terasa di wajahku dari sela seli pagar
Avry bilang ia akan kesini pagi ini untuk mengambil laptop. Kemarin aku meminjam laptopnya untuk mengedit video AMV atau Anime Movie Video. Dia bilang
"Laptop gua laptop lu juga, kalo mau make bilang aja, lu bawa kerumah juga bole"
Aku pikir dia hanya bercanda, tapi ternyata dia benar benar datang kerumahku dengan motornya. Dengan spontan aku langsung membuka pintu pagar dengan rambut yang basah dan acak acakan
"Anjir lu beneran kesini?"
"Iyalach, udah beres kan ngeditnya? Gua mau main cs"
Ucapnya sambil membuka helm dan menyimpannya di atas motor
"Sini masuk"
"Beneran nih?"
"Iye"
Aku menyuruh Avry masuk kedalam. Saat ini ayahku kerja di luar kota, sedangkan ibu mencuci piring di dapur. Sebelumnya aku sudah mengatakan kepada ibu kalau Avry akan datang untuk mengambil laptop. Kami menghampirinya
"Bu, ini Avry yang biasa Uli cerita"
"Ohh ini toh yang namanya Avry"
Ucap ibuku dengan senyuman penuh ramah sambil mengusap kepalanya
"Eh tante"
Avry pun langsung mencium tangan ibuku
"Li, suguhin minum atu, kasep kieu kabogoh teh"
bisik ibuku sambil menyenggol bahuku
"Apasi bu engga juga, siap ibu negara"
Aku mengambil segelas air putih dan langsung naik ke lantai 3, Avry mengikuti di belakang. Lantai 3 rumahku adalah sebuah halaman terbuka yang penuh dengan berbagai jenis tanaman. Tempat ini sangat cocok untuk merefresingkan diri
"Li, kak Nauli kemana?"
Tanya Avry sambil berjalan menaiki tangga dan mengikutiku
"Kok lu tau nama kaka gua? Perasaan gua belum cerita"
"Tau dong, apasi yang Avry gatau tentang lu"
"Dih"
"Mana laptop gua?"
"Di kursi taman, tadi abis gua pake lupa gua bawa turun"
"Lu punya taman?"
"Iyap, di lantai tiga"
Setelah sampai. Aku menyuruh Avry duduk dan meminum air putih yang kubawa dari dapur
"Nih laptop lu"
"Pemandangan disini cantik juga, ada colokan ga?"
Tanyanya sambil meminum air putih yang ku bawa
"Ada, tuh"
Ucapku sambil menunjuk kebawah bangku
"Gila mantep mantep, wifi ada?"
"Ga ada"
"Yeh kirain ada"
"Napa? Kalo ada lu mau main cs disini?"
"Hehe tau aja, ini tempat enak banget sumpah, banyak tanaman, adem, ada kursi ama mejanya, ada colokan juga, kurang wifi tau ga"
"Wkwkwk gua pakenya kuota, eh mau liat yang lebih indah?"
"Mau"
"Sini"
KAMU SEDANG MEMBACA
Waiting For Love
Novela JuvenilWaiting is the hardest part. What would you thinking if your ex is a famous hacker in the underground world? Petualangan Hauli dan Avry akan mengajak kalian untuk mengenal lebih jauh tentang pahitnya kehidupan asli remaja di sekolah. Dari mulai kese...