Langkah ringan Namjoon berderap saat memasuki perusahaan, ia membayangkan kencan malam nanti bersama Nara. Jae in telah menyiapkan semua. Menyewa sebuah ruang bioskop untuk keduanya. Ponsel Namjoon tiba-tiba berbunyi mengerutkan keningnya saat melihat sebuah nomer yang tak asing tertulis disana, ayah Yunju. Kenapa ayah Yunjun yang di LA menghubunginya. Mereka adalah rekan bisnis, ayah Yunju banyak membeli saham di RM entertainment. Mereka jarang berhubungan sejak teman mendiang ayahnya itu pindah ke LA.
*****
Dengan langkah pelan Namjoon memasuki restoran yang alamatnya dikirimkan ayah Yunju beberapa jam yang lalu. Pria itu mengajaknya makan malam, meski sedikit terkejut Namjoon tak bisa mengabaikan permintaan pria paruh baya yang sudah sangat baik padanya itu. Tuan Park adalah salah satu pemilik bank terbesar di Korea, Yunju adalah putri tunggalnya jadi biarpun Tuan Park sudah menikah lagi setelah ibu Yunju meninggal pria itu tetap memberikan yang terbaik untuk Yunju.
"Selamat malam presider Park, " Namjoon akhirnya menemukan meja ayah Yunju, Park Yunam.
"Ah,,, Namjoon-a!!, " Tuan Park terlihat bersemangat ia berdiri untuk memberikan pelukan pada Namjoon, "duduklah."
Namjoon menurut belum sempat Namjoon memesan makanan saat Yunju datang dan menghampiri keduanya dengan wajah sumringah.
"Oppa sudah datang?, "tanya Yunju dan duduk di sebelah Namjoon, "ayah sangat ingin bertemu denganmu saat aku menceritakan kau baru saja mendebutkan boyband baru di perusahaanmu."
"Sepertinya semua berjalan dengan baik Namjoon-a, "kata Tuan Park.
"Benar, semua karena bantuan Paman."
Tuan Park tergelak, "sepertinya anak perusahaan keluarga kita sudah membutuhkanmu."
Namjoon tahu maksud tuan Park, perusahaan makanan milik keluarganya memang bekerja sama dengan keluarga Park tapi Namjoon telah lama tak tertarik dengan itu, ia ingin mengembangkan perusahaannya sendiri, menulis lagu dan menjadi produser.
"Bagaimana hubungan kalian apakah selama di Seoul Yunju menyusahkan?."
Namjoon terkejut dengan pertanyaan Tuan Park, selama ini laki-laki itu tak pernah membahas hubungan pertemanannya dengan Yunju.
"Kami baik-baik saja Paman, aku sedikit sibuk sehingga kami jarang bertemu."
"Yunju menceritakan padaku tentang rumormu berkencan dengan gadis Indonesia, apa gadis itu menyusahkanmu."
"Paman."
"Aku mendengar pembicaraan Eunsuk Oppa dan Jae in kemaren saat ke kantor. Maaf aku tak tahu bila Nara dan Oppa hanya pura-pura berkencan."
"Yunju-ya, " Namjoon terkejut dengan apa yang ia dengar.
"Yunju memintaku untuk membantumu ia mungkin khawatir, kukira kalian sudah dekat dari awal. Aku akan cukup lama di Korea kita bisa membahas hubungan kalian lain kali."
"Hubungan kami?, " Namjoon benar-benar tak mengerti dengan arah pembicaraan tuan Park.
"Yunju menyukaimu, dia mungkin sempat berpaling pada pria lain, tapi dia menyakinkanku bahwa hubungan kalian bisa berjalan lancar."
"Sepertinya Paman salah paham, kami hanya berteman, aku memiliki kekasih."kata Namjoon.
Tuan Park menatap mereka dengan heran, Yunju memintanya mengundang Namjoon untuk memberitahukan hubungan keduanya. Yunju mengatakan ingin memulai hubungan yang serius dengan putra mendiang sahabatnya ini. Tapi kenapa Namjoon terlihat kebingungan.
KAMU SEDANG MEMBACA
I'm sorry because loving you "KNJ"
Fanfiction"Saat seseorang hadir dan merubah cara pandangmu pada dunia. Saat seseorang yang membuatmu ingin memberikan seluruh dunia untuknya. Percayalah itu bukan kesalahan tapi CINTA." Korean series, Korea-indonesia Bts -Kim namjoon -Narayana Dewanto -Jeon j...