32 - Cemburu

7.3K 515 9
                                    

2 hari kemudian

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

2 hari kemudian..

MILA menonton video YouTube di hp nya tentang tips diet, workout, dan juga senam untuk mengurangi berat badan. Anehnya, gadis itu menonton video-video tersebut sambil memakan pempek yang baru saja Mak bikin.

"Lakukan gerakan ini hingga 30 detik."

"Nih orang nyuruh-nyuruh, gue nya sibuk makan," gumam Mila tertawa mengejek. Ia mematikan hpnya, kemudian beranjak dari kasur dan menuju dapur, setelah itu membuka tudung saji.

Melihat Mak yang sibuk berganti pakaian, Mila mengeryitkan dahinya bingung. "Mau kemana, Mak?" tanyanya.

"Ayo, Mil, ke Supermarket, belanja bulanan. Minyak, telur, udah abis semua," kata Mak mengajak Mila, pasalnya di rumah ini hanya Ayah dan Mila saja yang bisa bawa motor. Ayah lagi kerja jadinya Mak nyuruh Mila untuk mengantarkannya.

Setiap disuruh ke Supermarket adalah kesenangan buat Mila, Mila suka tempat berbelanja, walaupun tidak beli.

"Yaudah, aku ambil jaket dulu," tutur gadis itu lalu kembali ke kamarnya untuk mengambil jaket dan juga hp yang tidak pernah ketinggalan. Kemudian, Mila menuju meja dekat televisi untuk mengambil kunci motor.

Setelah siap, Mila langsung menyalakan motornya dan Mak naik di belakang.

Perjalanan dari rumah ke Supermarket hanya memerlukan waktu kurang lebih 10 menit. Akhirnya mereka sampai di tempat tujuan dengan Mila memakirkan motornya sejajar dengan pengunjung lain.

Keduanya langsung masuk ke dalam minimarket, Mila mengikuti Mak dari belakang sambil melihat-lihat. Mak berjalan menuju tempat sembako. Mengingat ada yang harus ia beli untuk sekolah, Mila mendongak menatap lantai atas.

"Mak, aku ke lantai atas, ya? Mau beli buku mtk sama pena," izin Mila pada Mak, sedikit memohon.

"Buku mtk kayak mana?"

"Yang kayak buku kotak-kotak kecil itu, buku mtk." Mila menjelaskan. Mak mengangguk menyetujui Mila untuk pergi ke lantai atas. Lantas, Mila mengembangkan senyumnya dan langsung berjalan ke lantai atas yang di hiasi dengan berbagai macam kebutuhan sekolah.

Mila menghirup aroma buku-buku yang menyeruak, di depan menyediakan tentang sekolah sedangkan kebelakangnya menyediakan baju-baju atau yang lainnya. Tempat ini selalu ramai dengan anak-anak sekolah, lumayan Mila bisa cuci mata melihat muka-muka yang agak bersinar.

Mila langsung mencari apa yang dibutuhkan dan membawanya, setelah itu ia langsung berjalan ke arah belakang hanya untuk lihat-lihat.

BADAI CAMILLA [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang