Nayya Pov
Belum selesai aku nangis haru karena prestasi Ninda. Sekarang didalam mobilpun masih nangis.
"Udah ah jangan nangis lagi" Mas Rayyan mengusap bahuku.
"Fokus nyetir aja" Ku jauhkan tangannya.
Dia hanya menggeleng dan kembali fokus menyetir.
"Mama udah dong nangisnya. Mba ikutan sedih gini, tuh liat adek-adek bingung dari tadi mama nangis gak berhenti" Ku lihat ke belakang. Nanda dan Drian duduk diam anteng sambil menatapku. Biasanya 2 bocil ini rusuh kalau dimobil.
"Mama masih terharu, mba pinter banget. Mama aja gak pernah dapat juara umum satu sekolah" Ucapku.
Ninda langsung memelukku dari belakang dan mengusap perutku.
Sekolah Dinda
"Kalian tunggu didepan itu ya, papa parkir mobil bentar" Ucap Mas Rayyan.
Aku, Bu Dian, Ninda, Nanda dan Drian berdiri didepan gerbang masuk sekolah. Fyi gerbang sekolah Dinda ini berlapis, gerbang utama paling depan sama gerbang untuk masuk dibagian agak dalam dekat parkiran guru.
Saat mas Rayyan sudah menghampiri kami. Kami bersama masuk ke dalam sekolah. Lagi-lagi saat sampai didepan aula aku meminta Bu Dian untuk menjaga Nanda dan Drian. Ninda juga ikut menunggu diluar.
"Aku dag dig dug mas. Kira-kira Dinda masih dapat ranking gak ya?" Tanyaku ke Mas Rayyan.
"Udah jangan terlalu dipikirin, dapat atau gak yang penting dia naik kelas dan raportnya gak ada merah" Jawabnya.
Kami tidak menunggu begitu lama karena pengumuman libur semester sudah disampaikan ke wa masing-masing wali murid. Sekarang tinggal pengumuman ranking.
"Assalamualaikum. Selamat pagi untuk bapak ibu sekalian. Terima kasih sudah menyempatkan hadir untuk mengambil raport hasil belajar anak didik kita selama satu semester ini. Untuk info libur dan sebagainya sudah kita sampaikan di wa masing-masing wali murid, jika ada yang belum tahu boleh setelah ini menghadap guru kesiswaan. Baik tanpa mengulur waktu lagi dan hari sudah mulai siang. Kita akan umumkan ranking anak-anak didik kita."
Aku makin gelisah saja dibuatnya.
"Baik dimulai dari kelas 3G" Mataku melotot ke Mas Rayyan mendengarnya.
Kalau dari kelas 9G masih sangat lama kelas Dinda. Dinda kelas 7A.
"Untuk ranking 1 kelas 9G adalah Arsyad Sanusi, ranking 2 M. Iqbal Abdullah dan juara 3 Renita Utami. Kepada semua wali murid yang anaknya disebutkan boleh maju ke depan. Ranking 1 kelas 9F Fatimah Tuzzahra, ranking 2 Alif Rahman, ranking 3 Ibrahim As Siddiq. Kelas 9E, ranking 1 Irfan Saputra, ranking 2 Rinaldi Akbariansyah, ranking 3 Mutiara Pratiwi. Ranking 1 kelas 9D, Intan Ayu Larasati, ranking 2, Wahyuningsih, ranking 3 Bastian Prayogo. Ranking 1 kelas ...."
Aku rada bersyukur karena sistem pengumuman rankingnya langsung tanpa bertele-tele.
"Selanjutnya kita ke kelas 8. Ranking 1 kelas 8G Enita Nurrahmah, ranking 2 Merisya Safitri, ranking 3 Thomas Gunawan......"
Aku mulai merasa bosan mendengar guru ini berbicara. Lama sekali menuju kelas Dinda.
"Untuk kelas 7 kita akan umumkan dari ranking 3. Kelas 7G ranking 3 M. Bayu Gatra, ranking 2 Bima Satria, ranking 1 Valencia Lubis. Kelas 7F, ranking 3 Angga Saputra, ranking 2 Kristian Tjahjono, ranking 1 Windy Chandra Kirana. Ranking 3 kelas 7E, Titania Yolanda, ranking 2 Geby NurSafitri, ranking 1 Tania Putri Sutoyo. Selanjutnya ranking 3 kelas 7E Yolanda Saputri, ranking 2 Nabila Putri, ranking 1 Aldira Rahman. Ranking 3 kelas 7D M. Sofyan Hadad, ranking 2 Alif Naufal, ranking 1 Agita Sari. Kelas 7C ranking 3, Olva Dania, ranking 2, Cinta Auliani, ranking 1 Abella Danisya. Kelas 7B ranking 3 Dinda Murah Hati, ranking 2 Salsabila Putti, ranking 1 Syakilla Anwar. Kita ke kelas yang terakhir. Kelas 7A ranking 3 Syania Dwi Putri, ranking 2 Syafira Oktasari dan ranking 1 Adinda Melira Brastiya." Aku dan Mas Rayyan kembali bangga dengan prestasi anak kami.
KAMU SEDANG MEMBACA
Be A Stepmother
Short StoryMenjadi ibu sambung dari 2 orang anak yang salah satunya membenci itu tidak mudah