66. Roommate (S3)

4.3K 677 38
                                    

(Visualisasi Akademi Herxon)(Sumber : Pintrest)

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

(Visualisasi Akademi Herxon)
(Sumber : Pintrest)

~•°•°•~




Sejak berdirinya kekaisaran Althair ribuan tahun yang lalu, Kekaisaran ini telah menerima banyak pendatang baru dari negeri dan benua lain yang ingin menetap di Kekaisaran tersebut. Tidak hanya menerima Ras manusia, Kekaisaran ini juga telah menerima ras lainnya, seperti Ras Elf dan Ras Dwarf yang telah menetap dan memiliki kerajaan dibawah pemerintahan kekaisaran Althair.

Kerajaan Ludyha, adalah kerajaan para Elf. Kerajaan ini berlokasi di Hutan bagian Selatan Kekaisaran Althair. Dari tiga kerajaan yang berada dibawah kepemimpinan kekaisaran, Kerajaan inilah yang paling kecil wilayahnya dan paling sedikit masyarakatnya. Mayoritas Elf disana memiliki bakat sihir yang hebat dan luar biasa, terlebih lagi jika itu menyangkut sihir Alam.

Kemudian wilayah para Dwarf, Kerajaan Balphir terletak di wilayah bagian Tenggara Kekaisaran. Itu adalah tempat dimana bukit bebatuan berada. Kerajaan ini adalah kerajaan dengan wilayah terbesar di Kekakisaran, tapi dengan masyarakat yang hanya sedikit lebih banyak dari Bangsa Elf. Mayoritas Dwarf memiliki bakat dalam berpedang dan pertarungan tangan kosong. Mereka juga berbakat dalam menciptakan senjata dan perhiasan.

Lalu..

Jika kalian berpikir bahwa diantara kedua kerjaan ini dan kekaisaran memiliki hubungan yang baik, maka kalian salah besar!

Karena pada kenyataannya, sejak ratusan tahun lalu hingga saat ini, hubungan antara kedua kerajaan itu dan kekaisaran telah berulangkali mengalami cekcok dan saling menyinggung satu sama lain.

Jika mengingat tentang sejarah, dahulu kala sempat terjadi perang besar antara Ras Manusia, Elf dan Dwarf di Kekakisaran Althair. Perang itu terjadi pada masa kepemimpinan Kaisar Althair yang ke-3. Perang besar yang telah menghancurkan banyak hal dan merenggut nyawa banyak orang.

Penyebab terjadinya perang? Tentu saja faktor utamanya adalah karena adanya perbedaan pendapat antara ke-3 pihak dan adanya rasisme dalam kalangan Masyarakat, yang kemudian membuat masalah kian mengakar dan membesar, lalu pada akhirnya memilih jalan perang untuk penyelesaian masalah tersebut.

Perang besar itu berlangsung selama 20 tahun. Dalam prosesnya, tidak hanya orang-orang tidak berdosa saja yang mati, tapi setiap raja dan kaisar yang memimpin perang itu juga kehilangan nyawa mereka dalam medan perang.

Kemudian, karena menyadari bahwa perang yang terjadi selama ini telah sangat sia-sia dan memakan banyak korban, kaisar ke-4 Kekaisaran Althair yang baru naik tahta, pun berusaha mengakhiri perang dengan mengambil jalur damai.

Sependapat dengan sang kaisar, Raja Elf dan Raja Dwarf, pun menyetujui penyudahan perang.

Ada banyak tentangan pada keputusan itu awalnya. Tapi berkat bujuk rayu dari para Kaisar dan raja, ke-3 ras ini akhirnya setuju untuk menandatangani perjanjian Damai itu.

Reborn As A Lazy Villainess (Seri 1)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang