Berada di samping mu kini menjadi hal favorit untukku.
~
ZahrainZahrain POV
Ting tong.
Sudah rapi dengan sweater favorit ku, kali ini sweater ku berwarna pink, aku berdiri di depan pintu rumah seseorang yang beberapa hari ini selalu terngiang di fikiranku.
Hidup ku tidak pernah seperti ini, tapi semua berubah ketika peduli datang.
Entah dari rasa peduli ini akan muncul rasa yang seperti apa lagi, aku pun tak tau?.
Kali ini aku membawa sesuatu untuk ku berikan padanya.
Ceklek.
"Eh rain, ayo masuk"
"Pagi Tante, maaf kalo pagi-pagi gini rain udah datang ke sini"
"Ga apa-apa ko, Tante seneng malah, Chika abis sarapan, hanya makan sedikit dia, nafsu makanya turun lagi"
"Kamu bisa langsung ke atas aja kalo mau"
"Iya makasih Tante, kalo om Gudo masih ada Tante?"
"Kalo om baru aja pergi ngantor"
"Oh yaudah rain ke atas dulu ya Tan"
"Iya"
Tante aya berjalan ke dapur sedangkan aku ke atas menuju kamar Chika.
Tok tok tok.
"Permisi"
Ceklek.
Ku buka pintu dengan perlahan, aku masuk sendiri karena tidak yakin Chika akan membukakan pintu untukku.
Pemandangan pertama yang ku lihat adalah Chika yang sedang duduk memeluk boneka Teddy bear sambil menonton kartun Minions.
Senyum tak luntur dari bibirnya membuatku ikut tersenyum melihatnya.
"Hallo" sapaku di sampingnya yang masih fokus menonton.
"Kamu siapa?" Tanyanya.
Nah kan, dia lupa namaku, itu artinya kenangan semalam juga mungkin dia lupa.
"Aku rain, dan ini chika" ku angkat boneka Teddy bear yang sama ukurannya dengan boneka milik Chika.
Ku beri nama boneka ku Chika karena boneka yang di peluk Chika namanya rain.
"Namannya bagus" serunya.
Apa dia lupa jika Chika adalah namanya?.
"Kamu lagi nonton apa?" Tanyaku padanya yang kembali fokus pada tv.
"Aku ga tau ini apa, tapi mereka lucu"
"Kamu ke sini mau ngapain?" Tanyanya.
"Hem cuma mau main sama kamu" jawabku.
KAMU SEDANG MEMBACA
Your Maps (END)
Teen FictionBagaimana rasanya tiap kali bertemu harus menuntunnya ke jalan yang dia inginkan, dan harus menjadi penuntunnya untuk pulang, yang bahkan aku saja tidak tau dia mau kemana?. yaaa sulit di jelaskan tapi ini kenyataanya, walaupun begitu aku tidak mara...