13. Tricked

228 14 8
                                    

"Setiap usaha yang kita kerjakan, maka tidak akan mengkhianati hasil" ~Aksa Ravindra.

"Kenapa kalian semua pada liatin gue!?" tanya Keana pada teman sekelasnya.

"Tumben akur, biasanya kalian berdua berantem," ujar Renatta.

Keana dan Aksa langsung menatap satu sama lain. Keana menatap Aksa dengan muka judesnya. Sedangkan Aksa menatap Keana dengan wajah datarnya.

Kemudian ia langsung duduk di kursinya tanpa mempedulikan ucapan teman-temannya itu. Begitu juga Aksa yang cuek saat berada di kelas.

"Ohh, jadi ini alasan lo balik ke kelas duluan mau berduan sama doi," sindir Mona.

"Apa lo bilang? gue juga dipaksa kali!"

"Tapi lo seneng kan.... Hayo ngaku...."

"Nggak!"

"Terus kok lo bisa barengan gitu sama Aksa?"

"Kepo lu! Mulai sekarang gue nggak akan cerita sama lo lagi! Habisan lo ember dan suka nambah-nambahin cerita gue. Bikin orang jadi salah paham aja."

"Jangan gitu dong Key... Janji deh gue nggak akan begitu lagi," ucap Mona dengan wajah melasnya.

"Janji mulu."

"Key... Gue kepo tauk...." ucap Mona dengan merengek.

"Sekali nggak, ya nggak!"

"Lo mah gitu, nggak asik!"

"Hussttt... diem ada Pak Kis."

Para murid yang ada diluar segera berhamburan untuk masuk kelas karena ada Pak Kis, guru kimia di sekolahnya. Pak Kis terkenal guru yang galak dan sangat killer. Sehingga para murid takut padanya.

"Selamat siang anak-anak...."

"Siang Pak...."

"Hari ini kita ulangan ya...."

"Tapi Pak, kita kan belum belajar."

"Salah sendiri kalian tidak belajar. Kalian seharusnya bisa memanfaatkan waktu luang untuk belajar bukannya main hp terus apalagi kalian kan sudah mau mendekati waktu ujian," ujar Pak Kis.

"Mampus gue! Mana tadi malem gue nggak belajar lagi. Materi yang diajarin juga nggak ada yang nyantol di otak gue," gerutu Mona.

"Salah sendiri lo nggak mau belajar."

"Key, contekin ya plisss.... Ntar gue traktir apapun yang lo mau deh!"

"Nggak. Lo nggak akan bisa nyogok gue pake apapun!"

"Soal langsung saya bagikan saja ya..." ujar Pak Kis.

Para murid langsung cemas karena mereka semua tak belajar tadi malam. Dan sekarang mereka harus menghadapi ulangan kimia itu.

Keana dan Aksa hanya santai mengerjakan ulangan itu. Karena mereka benar-benar paham dengan materi yang telah di sampaikan. Berbeda dengan Mona yang celingak-celinguk ke kanan dan ke kiri untuk mencari jawaban.

"Waktu kurang 10 menit lagi," ujar Pak Kis.

"Aduhhh, gimana dong. Gue baru 1 nih yang ke jawab. Mana masih kurang 4 lagi. Key bantuin dong..." ucap Mona dengan wajah paniknya.

"Makannya belajar, jangan belanja mulu!"

"Lo mah sama aja kayak Kinan!"

"Baik, waktu sudah habis, silahkan soal dan jawaban bisa dikumpulkan ke depan," pinta Pak Kis.

My Introvert Boy [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang