Chapter 52

1.1K 73 6
                                    

Berbondong-bondong para Masyarakat memberangkatkan mereka untuk kembali pulang ke Semarang. Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Banda Aceh-593 (KRI BAC-593) siap berlayar menuju semarang, membawa ribuan peserta latsitardanus.

"Sampai jumpa lagi" Teriakan para masyarakat sambil melambaikan tangan pada mereka saat kapalnya mulai berlayar.

Para taruna dan taruni membalas lambaian tangan pada semua orang yang memberangkatkan mereka di pelabuhan balikpapan.

Mereka pulang dengan membawa banyak bekal ilmu serta pelajaran yang dapat mereka ambil selama melaksanakan kegiatan latsitardanus di Kalimantan Timur.

Ini akan menjadi kenangan yang tidak akan pernah mereka lupakan, mereka datang di sambut dengan baik dan pulang pun di berangkatkan dengan penuh rasa sedih dan terharu oleh para Masyarakat yang selama ini sudah banyak membantu mereka selama latsitardanus.

Mereka semua akan berlayar di atas kapal selama 3 hari, selama berlayar mereka sangat susah untuk menemukan sinyal.

"Kenapa, Fab?" Tanya Khalifah saat melihat Fabiola kebingungan berdiri di belakang pagar kapal.

"Sinyal nya hilang, padahal aku mau ngasih tau ibu sama papa kalo aku balik ke Semarang" Sahut Fabiola.

"Nanti pasti ada, kita kan masih berlayar belum terlalu jauh" Ucap Khalifah.

"Kamu gak ngumpul sama yang lain?" Tanya Fabiola.

"Tadi ngumpul, tapi lihat kamu sendirian disini jadi aku samperin" Sahut Khalifah.

"Ohh" Ucap Fabiola.

"Ngumpul sama yang lain, ayo" Kata Khalifah.

"Yaudah, ayo" Sahut Fabiola mengiringi berjalan di belakang Khalifah.

Aku, Kamu Dan Akademi Kepolisian 1 (END) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang