Teluh untuk Kian Santang 2

543 77 15
                                    

Teluh untuk Kian Santang 2

Happy Reading All..

" Astagfirullahalazim ",ucap Subang Larang yang merasakan sesuatu di dadanya.

" ada apa ini? Kenapa jantung ku berdetak begitu kencang? ",gumamnya pelan.

" putraku Kian Santang!!! "ucapnya ketika bayangan anaknya Kian Santang terlintas dimatanya.

" kenapa perasaanku tidak enak! Apa yang terjadi dengan putraku Kian Santang? Kenapa aku merasa ada pertanda buruk padanya? Ya Allah tolong lindungi dia ",kata Subang Larang dimana wajahnya begitu khawatir dan takut.

" tolong jaga putraku sampai dia pulang ke istana ini ",katanya kembali.

****

Sementara itu Rara Santang di kamarnya juga merasakan hal yang sama seperti ibunya Subang Larang. Yaitu merasakan jantung nya berdetak dengan kencang dan melihat adiknya Kian Santang kesakitan.

" Rayi Kian Santang! Apa yang terjadi pada nya? Rayi " Ucap Rara santang dengan kekhawatirannya.

" hhhh rayi Kian santang,ya Allah apa yang terjadi dengannya? Kenapa aku merasakan hal buruk terjadi padanya! ",Rara pun menenangkan diri dan berpikir jernih jika adiknya tidak terjadi apa apa.

" ya Allah hanya kepadamu hamba meminta pertolongan untuk adik hamba rayi Kian Santang,tolong jaga dan lindungi dia saat pengembaraannya pulang ke padjajaran ",Doa nya,kini air matanya menetes dipipi.

****

Hal yang sama Walangsungsang juga merasakan hal buruk terjadi pada adik nya.
Ia mendengar teriakan adiknya Kian santang yang kesakitan.

" rayi Kian Santang apa yang terjadi dengannya? ",batin nya.

" kenapa wajahnya terlintas dalam penglihatanku? ",gumam Walangsungsang.

" ya Allah tolong lindungi adik
hamba ",doa Walangsungsang.

Begitu juga Siliwangi sang ayah yang semedinya terganggu karena mendengar rintihan dan jeritan putra nya Kian Santang.

" apa yang terjadi pada putraku Kian Santang ",ucap nya dalam hati.

" hal buruk apa yang menimpanya? ",ucapnya lagi dalam hati.

Siliwangi pun bersemedi kembali untuk mengetahui keadaan putranya Kian Santang.

****

Kenari Rindu berhasil melumpuhkan Ki Sarta Wayak dimana pedangnya berada di leher dukun tersebut.
Padahal ia sudah melukai perut dukun itu dengan pedangnya.

" cepat kau ambil teluh itu pada Kian Santang sebelum aku membunuh mu! ",Pinta Kenari Rindu.

" b,b,b baik " Ki Sarta Wayak mengabulkan permintaan Kenari Rindu mengambil teluh itu dari Kian Santang.

Tiga jarum setengah berkarat sudah berada di telapak tangan Ki Sarta Wayak.
Kenari Rindu mengambil jarum tersebut untuk melihatnya lebih jelas.

" siapa yang menyuruhmu? ",tanya Kenari Rindu dengan lirikan matanya yang tajam,Ki Sarta Wayak bumkam soal siapa yang menyuruh dirinya.

" KENAPA KAU DIAM DUKUN BRENGSEK! ",Ucap Kenari Rindu dengan nada keras.

Diam,masih saja terdiam dukun itu tidak membuka mulutnya sama sekali,membuat Kenari Rindu sangat kesal dan geram.

Kenari Rindu menarik nafasnya lalu ia memegang dagu dukun itu dan pedang nya siap membelah leher dukun tersebut.

" kyakkkk!! ",teriak Ki Sarta Wayak ketika lehernya di gores oleh Kenari Rindu.

1000 Hari Bersama Raden Kian SantangTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang