Pertiwi, kahyangan sentra integrasi
Oh, air netra kudus Antaboga kosmis
Kami girang, dimabuk candu magis
Dalam tarup asak pari-pari jawiPara Kerub menahbiskan dirgantara
Cincin Api, distrik tropis, kali rezeki
Bahana serendipiti diriliskan kami
Seraya mengkaji ensiklopedia juaSarwa insan menjelma saudara
Menyemarakkan toleransi minda
Di hadapan Sang Hyang EsaWahai saudara--di balik kanopi
Kulminasi makrifat mesti menanti
Maka dari itu, mari mendalami!|<<<>>>|
[Puisi soneta jenis balada]
Banyuwangi, 29/12/16.
KAMU SEDANG MEMBACA
Derai Hujan Pasti Berhenti
Poetry[Kumpulan Puisi dan Sajak] Derai Hujan Pasti Berhenti adalah buah pikiran dari refleksi, keyakinan, harapan, dan kontemplasi, bahwa tingkat kesusahan berbanding lurus dengan kemudahan. Atas dasar inilah, penulis mengangkat berbagai premis yang abstr...