01 - Phoenix

7.5K 343 10
                                    

Berteman sama aku di instagram yukk guys! @shafafdlhptr_

Jangan lupa follow akun ini juga yaa..

.

Phoenix, siapa sih yang gak kenal Phoenix. Geng Motor no.1 seantero Bandung, bahkan Phoenix sudah terkenal se Indonesia. Phoenix di pipimpin oleh Adyastha Prayasraya Mahanipuna, yang berarti pemimpin yang sangat pintar namun rendah hati.

Adyastha atau sering di sapa Adya, generasi Ke 3 yang memimpin Phoenix. Pendiri Phoenix bernama Rendra Pangestu namun beliau sudah tiada sejak Adya belum bergabung dengan Phoenix. Adya memiliki wajah bak Dewa Yunani membuat semua kaum Hawa meleleh dengan ketampanannya. Adya memiliki sahabat sekaligus Anggota inti dari Phoenix.

Adya memiliki sifat yang dingin, cool, galak, tidak peduli dan, paling ditakuti di Phoenix. Karena namanya yang sangat berpengaruh bagi Sekolah, maupun Phoenix sendiri.

Gio Abinaya, merupakan sahabat Adya dari SMP.
Gio adalah Wakil Ketua Phoenix, yang memiliki sifat pecicilan, tebar pesona, ramah, namun Gio akan tegas dan berwibawa jika menyangkut Phoenix sama halnya dengan Adya.

Agam Naren Aditama, Agam anggota inti dari Phoenix. Memiliki wajah ketampanan di atas rata-rata, Agam memiliki sifat dingin, lebih dingin dari Adya, datar, dijuluki kulkas berjalan, tak tersentuh, irit bicara. Agam paling bijaksana di antara mereka ber-6, Agam selalu bersikap dewasa membuat keputusan dengan kepala dingin, maka tak heran juga banyak cewek-cewek yang mengejar Agam, namun tak ada satupun cewek yang diresponnya.

Rifki Sanjaya, Rifki juga Anggota inti dari Phoenix. Sifatnya yang urakan, receh, playboy, tebar pesona sana sini, kekasihnya dimana-mana. Jika Rifki sudah bosan dengan kekasihnya, dia akan memutuskan hubungannya secara sepihak selama Rifki memacari banyak wanita dia belum menemukan wanita yang tulus mencintainya apa adanya. Cewek-cewek sekarang yang menjadi pacar Rifki semuanya gila harta, hanya mencintai dompetnya.

Danish Prasaja, Danish juga anggota inti dari Phoenix. Memiliki sifat yang baik, ramah, paling normal diantara mereka berenam. Danish sering jadi bahan bully-an oleh mereka berenam, karena jika sudah bawel sudah mirip seperti bunda Vanya (Bunda-Adya). Mereka juga sering memanggil Danish dengan sebutan Anis, menurut Danish sendiri itu pelanggaran karema jika dipanggil Anis dia merasa seperti wanita.

Relda Abimanyu Bhakti, Relda juga termasuk Anggota inti dari Phoenix. Relda memiliki sifat pecicilan, paling heboh, playboy juga, tapi semenjak kenal dengan cewek bernama Pamela, dia sudah tidak lagi berani menggoda cewek sana sini. Karena pacarnya yang sekarang sangat sangat galak.

Akbar Idan Watson, Akbar juga Anggota inti dari Phoenix. Memiliki sifat baby boy, baik, ramah, suka minum susu kotak coklat, tiada hari tanpa susu coklat, namun jika sedang bertempur Akbar akan lebih, gagah, keren bahkan lebih sangar.

Mereka ber-7 paling di segani di SMA Angkasa. Sudah jelas mereka 'King of School Angkasa' karena ketampanan mereka yang banyak memikat hati kaum Hawa. Murid Angkasa juga sudah tahu bahwa mereka anggota inti Geng Motor no.1 seantero Bandung, sifat mereka tidak seperti Geng Motor lainnya semena-mena terhadap orang lain, penguasa sekolah. BIG NO! Meskipun mereka Geng Motor yang sering dipandang sebelah mata oleh orang-orang, tapi mereka mempunyai sisi kemanusian, peduli terhadap masyarakat.

Phoenix dalam artian, mereka berjuang untuk berhasil. Memiliki jiwa pembimbing dan penyembuh, penuh semangat, mudah beradaptasi di lingkungan sekitar. Tak heran mereka disegani oleh banyak orang meskipun awalnya Phoenix dipandang sebelah mata oleh masyarakat sekitar.

Dalam sejarah Phoenix artinya burung mitologi yang dapat berumur panjang. Mati dengan cara pembakaran diri, dan berikutnya dia bangkit kembali, dari hasil abu pembakaran dirinya.

Begitulah Phoenix, perkumpulan remaja yang selalu utuh, tidak terkalahkan dan, tidak mudah di hancurkan.

Huhuu.. See you the next chapter guys..

Masih awalan nih..

Jangan lupa vote dan comentnya ya..

Baca juga ceritaku yang lainnya!


See you guyss💓💓

Double'A [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang