Kini Salma dan Rony sudah melangkahkan kakinya menyusuri mall tempat dimana mereka memesan cincin pernikahan mereka beberapa waktu lalu.
"Kamu mau makan dulu atau ambil cincin dulu?" Tanya Rony memecahkan keheningan diantara mereka.
"Makan dulu aja kali ya, udah masuk jam makan siang juga"
"Oke, kamu mau apa?"
"Kalo kamu?"
"Sal, kenapa malah nanya balik ke saya?"
"Ya gapapa, saya lagi pengen sushi gitu sih. Boleh gak?" Tanya Salma ragu, takut Rony tidak setuju dengan sarannya. Tapi anggukan Rony membuat senyum dibibir Salma melebar, tentu saja hal itu tidak terlewat dari pandangan Rony.
(Gambar lainnya ada di akun X di bio aku yaw🫶🏻)
Rony hanya mengikuti langkah Salma hingga mereka sampai di sebuah restaurant dengan nuansa jepang. Setelah dibawa kesalah satu meja, dan memilih untuk duduk saling berhadapan Rony tampak membiarkan Salma yang membolak-balik buku menu ditangannya.
"Kamu gak mau pilih Ron?" Tanya Salma melihat Rony tidak membuka buku menu yang ada didepannya. Salma bahkan sudah menyebutkan pesanannya kepada pelayan yang sedari tadi ada disamping meja mereka.
"Kamu pilihin aja"
"Lagi pengen makan sesuatu gak?" Tanya Salma yang kembali membulak-balik buku menu ditangannya. "Ramen mau?"
"Boleh"
Salma menyerahkan buku menu ditangannya, setelahnya keadaan dimeja mereka kembali hening. Salma hanya mengetuk-ngetuk tangannya di meja. "Urusan kamu di singapura lancar sal?"
"Ha? Oh- lancar kok. Kalo kamu? Masih sibuk dikantor?"
"Ya gitu aja, udah agak longgar karena ayah rombak semua jadwal biar saya bisa ikut fokus sama pernikahan kita"
"Biasanya kamu sesibuk apa sih Ron?"
"Eh tapi kalo kamu gak mau jawab gapapa kok" Salma menyadari sepertinya pertanyaannya kali ini terdengar aneh. "Kenapa tiba-tiba nanya itu?"
"Hmm, penasaran aja sih. Pas aku ke rumah kamu, bunda cerita soal kamu yang kalo udah urusan kantor pasti ngelupain banyak hal. Jadi tadi pas liat muka kamu agak berubah pas bahas jadwal yang renggang tiba-tiba inget cerita bunda aja" jujur Salma.
"Ya gitu, kadang emang suka lupa waktu kalo lagi baca berkas-berkas. Makanya dikiranya terlalu sibuk sama kerjaan"
"Padahal?"
"Emang iya"
Tawa kecil Salma keluar mendengar jawaban Rony, obrolan mereka terhenti ketika satu persatu pesanan mereka diantarkan ke meja. Salma yang memang sedang lapar dan sangat ingin sushi tidak berniat menyambung obrolannya tadi. Dia sudah benar-benar fokus pada deretan makanan didepannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
ISLA [Salma X Rony]
RomancePerjodohan antar dua keluarga rasanya bukan hal yang tabu. Karena nyatanya berbagai kisah klasik sebuah perjodohan itu sudah ada banyak kisahnya. Lantas apa kali ini perjalanannya juga masih akan sama? apakah permasalahan yang dihadapi juga seperti...