WHY-54

160 8 0
                                    

"Jaket?"

"AMAN!"

"Snack?"

"AMAN!"

"Selim-"

BRAK

"GOOD MORNING, EVERYBODY!"

Teriakan dari arah pintu kelas itu membuat mereka semua tertoleh kesana, tiga orang remaja dengan tas yang sangat penuh masuk ke dalam kelas.

Vino, Reynal, dan Edward.

Di pukul 04.35, langit masih tampak gelap namun mereka sudah memenuhi area sekolah sejak pukul 04.00 dini hari dengan memakai kaos kebesaran seantero STARLIGHT, Rencana nya jam 7 mereka sudah akan sampai di lokasi camping.

Mengapa pagi sekali? karena masih banyak hal yang harus mereka lakukan dan persiap kan di sana.

"Rey, topi siapa yang lo pakai?!" seruan dari Jordan itu membuat mereka menatap ke arah topi yang Reynal kenakan.

"OEMJI, LUCU BANGET!" sahut Anezka dan Kayna dengan mata yang menatap gemas topi yang Reynal pakai.

Unicorn.

"Adik gua," jawab Reynal seraya menunjuk topi nya.

"REYNAL, TOPI KITA SAMA!" teriakan Miane itu membuat seisi kelas tertoleh pada gadis itu, terlihat sangat senang seperti nya.

Reynal berbalik untuk melihat Miane di belakang nya, gadis itu tersenyum lebar dengan mata berbinar saat melihat topi yang Reynal kenakan sama dengan milik nya.

"Aku juga pakai!" Miane mengangkat topi yang bentuk dan warna nya sama dengan yang Reynal kenakan.

"Gua juga pakai!" balas Reynal menunjuk kepala nya.

"TOS!"

Seisi kelas menggelengkan kepala mereka melihat tingkah lucu kedua anak manusia itu, lucu sekali.

"Sudah siap semua?" tanya Alva di ambang pintu, cowok dengan jaket dongker milik nya itu menatap seisi kelas dengan senyum khas milik nya.

"Sudah Ayah!" jawab seisi kelas dengan bersemangat.

Alva terrawa mendengar itu dari seisi kelas, anak-anak nya hari ini begitu menggemaskan.

"Kalo begitu, ayo kita keluar." ajak nya seraya membuka pintu kelas selebar mungkin.

"AYO!"

*****

"Saya harap kalian bisa menjaga diri sebaik mungkin!"

"BISA PAHAM?!"

"PAHAM!"

Pidato dari sang kepala sekolah adalah awal dari kegiatan mereka sebelum pergi ke lokasi camping, tadi mereka juga sudah di sebutkan lokasi-lokasi dan kelas mana saja yang akan menempati.

"Baik, hati-hati di perjalanan dan semangat untuk kalian."

"Have a nice day."

Setelah nya, setiap kelas di ambil alih oleh wali kelas mereka masing-masing. Miss Ayleen dengan siaga dan penuh api semangat menuntun anak-anak tercinta nya.

"Kita di bus 2, sekarang kalian masukan dulu barang-barang di bagasi!" titah Miss Ayleen menggunakan pengeras suara, dan dengan segera mereka melakukan nya.

"Oper aja, biar cepat!"

Dengan kerjasama yang sangat baik,  mereka bergiliran memasukkan barang bawaan mereka ke bagasi bus itu.

Gistara yang berdiri sedikit di belakang dengan sabar menunggu, pasal nya ia juga kasihan pada mereka yang di beri kepercayaan untuk melakukan tugas ini.

WHY?(K.K)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang