Mungkin bagi orang menjalin hubungan yang sudah mencapai angka tiga tahun itu berarti kita punya nilai lebih atau bahkan spesial karena sama-sama sudah saling tau seluk-beluk satu sama lain, bukan?
Tapi bagi gadis cantik bernama Lee Nara yang sudah berpacaran selama tiga tahun bersama Kim Doyoung hubungan mereka hanya biasa-biasa saja tidak ada yang spesial diantara ia dan sang pacar. Semua terasa kaku dan monoton.
Itu semua karena pasangannya tersebut terlalu cuek dan juga lebih mementingkan urusannya sendiri daripada meluangkan waktu untuknya yang katanya mereka sama-sama saling mencintai. Fakta yang sebenarnya mungkin hanya Nara yang mencintai dan berjuang sendiri untuk mempertahankan hubungan mereka sampai detik ini dengan penuh kesabaran yang sepertinya sudah menjadi asupan untuk Nara setiap harinya.
Flashback on
Awal mereka pacaran sebenarnya karena permainan konyol bernama truth or dare, saat itu kelas Doyoung yang sedang dapat jam kosong karena gabut iseng main game yang memang sudah tak asing lagi dimainkan ketika di sekolah itu.
Di sana ada Yuta, Taeyong, Doyoung, Jaehyun, dan Johnny yang memang satu kelas dari jaman SMA.
Botol mineral kosong itu mereka jadikan alat penunjuk. Yuta memutar benda yang berfungsi sebagai wadah air minum itu dan seketika tepat mengarah pada Doyoung yang memang kurang minat kalau diajak bermain game ketika kumpul seperti ini. Dia selalu kalah.
"Buruan pilih truth or Dare?" Yuta bercelatuk.
Doyoung menghela nafas gusar terpaksa meladeni. "Dare-lah gue kan gentle. Tapi jangan yang aneh-aneh lo. Awas aje!"
Brak!
Yuta menggebrak meja terlalu bahagia karena dia sedari tadi sudah menyiapkan tantangan untuk sobat-sobatnya itu dengan rapi.
"Gampang, Bro. Lo pacarin gih adeknya Taeyong kalian kan lagi sama-sama jomblo," ucap Yuta.
"What! Adeknya Taeyong yang masih bocil itu?" Doyoung kaget.
"Gak woy adek gue sebulan lalu baru lulus SMP ya. Mau gak lu?" Taeyong setujui tantangan Yuta tanpa pikir panjang.
"Seminggu aja ya? Lepas seminggu putus gue gak mau ada hubungan apapun sama dia. Kelas 12 njir fokus ujian kek kalian semua." Doyoung berbicara ogah-ogahan padahal aslinya dia tiba-tiba kepikiran wajah adik Taeyong yang sudah lama tidak ia lihat. Namanya Nara dan dia selalu polos banget kalau di rumah makanya saat sering kena kibul abang-abangnya dia malah diam saja itulah yang membuat Doyoung entah mengapa sedikit merasa tertarik dengannya.
"Oke. Pj dong nih kan jadian?" kata Yuta. Pengin sekali Doyoung nenggelamin Yuta ke kandang buaya sekarang soalnya orangnya memang jahil, ngeselin banget.
"Terserah."
Flashback off
Tapi siapa yang tahu justru dare itu lewat dari waktu yang ditentukan. Doyoung jadi benar-benar punya rasa terhadap Nara. Bahkan berkat Nara, Doyoung bisa berubah tidak lagi kembali ke masa kelamnya yang doyan balap motor, merokok, dan nongkrong-nongkrong gajelas di jalanan.
Dan juga bahkan Doyoung jadi sangat menyayangi Nara, tapi hanya saja ia kadang merasa gengsi untuk menunjukkan rasa cintanya itu makanya ia memilih untuk cuek tapi selalu berusaha agar selalu berada di samping kekasihnya itu sebagai bukti cintanya.
Malam itu Doyoung kesal dengan Nara yang satu harian tak mengabarinya. Bahkan orang tua Nara sampai menelepon Doyoung menanyakan perihal anak perempuan mereka satu-satunya. Sehingga Doyoung kini sudah di depan rumah Nara, menunggu di teras rumah sudah seperti petugas keamanan saja.
KAMU SEDANG MEMBACA
Fierce Prince✔ [END]
Fanfiction[ SUDAH TAMAT ] Dia memang ketus dan galak, namun bukankah sifatnya yang susah ditaklukkan justru membuatmu makin penasaran? Doyoung fanfiction 2020 Cover: @cindy_muffin