Chapter 29

1K 135 70
                                    

Enjoying The Sunset With You

Khalifah mengajak Fabiola berjalan di tepi pantai. Mereka memakai kacamata yang sama. Berlari-larian di tepi pantai sambil menikmati sunset.

Khalifah dan Fabiola duduk di tepi pantai. Fabiola bersandar di pundak Khalifah, pinggang nya di rangkul erat oleh Khalifah.

"Langit pantai bertransformasi, gradasi jingga dan ungu memeluk mentari yang pulang" Kata Khalifah.

"Ini adalah momen pertama kita liburan walaupun barengan dengan yang lain, tapi momen ini akan sulit untuk kita ulang lagi" Ucap Fabiola.

"Iya, dimana pun tempat nya jika bersama kamu semua nya akan indah" Sahut Khalifah sambil tersenyum.

"Senja di pantai, lukisan Tuhan yang selalu berhasil membuat kita terpana" Ucap Fabiola.

"Kamu suka warna apa?" Tanya Khalifah.

"Yang gak terlalu cerah" Sahut Fabiola.

"Kalo, pink?" Tanya Khalifah.

"Pink?" Sahut Fabiola.

"Pink baju nya ibu Bhayangkari, mau? " Ucap Khalifah.

"Mau" Sahut Fabiola.

"Sayang, aku bisa jadi diri aku sendiri saat bersama kamu. Aku tau kamu capek menghadapi tingkah laku aku yang bikin kamu kesel dan capek, aku minta maaf. Dengan cara itu aku menyalurkan rasa sayang dan tulus aku sama kamu. Aku akan melakukan apapun asal kamu bahagia" Ucap Khalifah sambil mengusap pipi Fabiola.

"Aku tidak pernah capek dengan tingkah laku kamu, aku senang kamu bisa jadi diri sendiri saat bareng aku. Aku Terima kasih sama kamu karena kamu selalu menjadi pelindung buat aku, kamu selalu mengkhawatirkan aku, kamu sayang sama aku, kamu bisa membuktikan bahwa kamu serius sama aku" Sahut Fabiola sambil tersenyum.

"Di pantai ini, bersama senja, kita merenung arti kehidupan yang fana, tetapi menawan" Ucap Khalifah.

"Senja pantai mengajarkan, setiap akhir menyimpan keindahan tersendiri" Kata Fabiola.

Khalifah merangkul pinggang Fabiola, mereka berjalan di tepi pantai dengan di terpa oleh ombak kecil dari air pantai.

Mereka Berlari-larian di tepi pantai sambil bermain air. Khalifah menciprat-cipratkan air pantai pada Fabiola.

"Awas, ya kamu" Ucap Fabiola mengejar Khalifah.

"Iya, iya jangan lari. Sayang" Sahut Khalifah.

"Kamu, jahil" Ucap Fabiola.

"Iya, maaf. Sini peluk" Sahut Khalifah.

Mereka berpelukan di tepi pantai dengan senja yang menjadi saksi nya. Serta kicauan burung elang yang berterbangan. Desiran air pantai yang membuat suasana menjadi lebih rileks.

"I Love You, Ola" Ucap Khalifah sambil menyentuh hidung mungil milik Fabiola.

"I Love You To, Khal" Sahut Fabiola tersenyum.

"Genggam erat momen kebersamaan dengan orang tersayang, di bawah langit senja pantai yang berwarna-warni."





Aku, Kamu Dan Keluarga Kecil Kita 2 ( End ) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang