Sup bebek asam pedas

63 0 2
                                    

Bahan :

1 ekor bebek potong kecil-kecil
1 butir jeruk nipis, ambil airnya
2 sendok teh garam
3 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
3 lembar daun jeruk
1 ibu jari lengkuas, pipihkan
2 batang serai, pipihkan
1 ½ liter air
1 butir asam kandis
Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus :

7 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1 ibu jari jahe

Cara Membuat :

Lumuri bebek dengan air jeruk dan garam, biarkan selama 30 menit. Cuci kembali.
Setelah itu lumuri dengan bumbu yang dihaluskan. Aduk rata lalu diamkan lagi selama 15 menit agar bumbu meresap.
Tumis bebek berbumbu dengan daun jeruk, lengkuas dan serai sampai bebek berubah warna. Tambahakan air dan asam kandis. Aduk rata dan tutup panci hingga bebek matang dan empuk.
Sajikan selagi panas.

Untuk 4 Orang.

Resep2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang