Vote dulu sebelum membaca yah!
Tami bangun lebih awal dari biasanya. Semalam ia sudah berusaha sekuat tenaga menahan keinginannya untuk menonton lanjutan drama di laptopnya. Sebisa mungkin setelah bersih-bersih ia langsung masuk ke dalam selimut dan memejamkan matanya. Ternyata cara itu cukup ampuh mengalihkan rasa penasarannya akan drama yang ia tonton malam kemarin.
Pagi harinya ia bangun lebih segar. Merasa waktu yang ia miliki sebelum berangkat ke kantor masih lumayan banyak, Tami pun memutuskan untuk membuat sarapan sekaligus makan siang untuk hari ini. Tidak lupa ia juga menambahkan satu porsi untuk tiap makanan yang ia buat.
Setelah semua selesai, ia pun lanjut bersiap ke kantor. Ketika keluar rumah, Tami sudah melihat mobil Tama terparkir tidak jauh dari rumahnya. Semenjak kemarin, Tama mengatakan akan mengantar dan menjemput Tami ke kantor. Tami awalnya merasa tidak enak, tetapi lagi-lagi pria itu memaksa. Jadi mau tidak mau Tami mengiyakan saja.
"Pagi, Tam," sapa Tami seraya masuk ke dalam mobil Tama.
"Pagi, Mi," jawab Tama sembari menampilkan senyum terbaik yang pria itu miliki.
"Udah sarapan, Tam?" tanya Tami ketika Tama sudah mulai melajukan mobilnya.
"Belum. Mau beli sarapan bareng?" tawarnya. Tama sudah membayangkan akan sarapan pagi berdua dengan Tami pagi ini. Dengan begitu ia bisa memliki waktu lebih panjang bersama Tami.
"Gak usah. Gue udah bawain lo bekal buat sarapan sama makan siang nanti." Mendengar itu, pupus sudah harapan Tama untuk bisa menikmati pagi ini bersama Tami lebih lama.
"Mukanya gak usah cemberut gitu. Gue udah siapin buat lo juga kok." Tama refleks menengok ke arah Tami. Memastikan kebenaran yang wanita itu katakan.
"Tadi pagi gue masak bentar. Menunya standar aja sih sapo tahu sama ayam rica." Mendengar menu yang diucapkan Tami, seketika ktu pula membuat Tama mengulum senyum. Ternyata Tami masih ingat makanan kesukaan gue, batinnya.
Penasaran sama kelanjutan ceritanya, cuss ke aplikasi Fizzo, di sana lebih lengkap dengan ekstra part. Search aja "When We Meet"
KAMU SEDANG MEMBACA
When We Meet (Complete) Move To Fizzo
ChickLitMenjadi seorang pria tampan, berpendidikan tinggi dan memiliki konsultan hukum miliknya sendiri, memiliki itu semua tidak serta merta membuat seorang Pratama Aprilio mudah mendapatkan pasangan. Walaupun banyak wanita yang rela melakukan apapun demi...