"Tidak ada satupun orang yang mengetahui seperti apa masa depan itu, dan tentunya aku tidak akan tertipu oleh dirimu itu."
"Entah apa yang sebenarnya Yuffie rencanakan sampai dia bisa membuat dua mertuaku berpihak sebaliknya kepada diriku yang sudah menjalani hubungan cukup lama sekali dengannya."
"Tidak ada kebohongan apapun di sini! Semua ini akan terjadi secara kenyataan dimana kau hanya akan berakhir menjadi puncak kesakitan dan beban yang diterima oleh Shinichi!"
"Dengan bukti dan alasan apa, hah!? Kau berpikir bahwa diriku bisa memberikan dirinya beban yang cukup besar!?"
"Kenyataannya Shinichi sudah menerima banyak sekali keringanan berkat diriku yang selalu ada di sana untuk memberikan dukungan apapun itu."
"Jika kau membicarakan tentang diriku yang pernah mengabaikan Shinichi, aku tetap memperlihatkan rasa peduliku sebagai sesosok istri yang mengisi kebutuhannya itu!"
"Justru karena itulah dia juga bisa bertambah semakin kuat hingga menginjak suatu ranah yang cukup tinggi dari perkiraanku sendiri!"
Beatrice memegang erat tongkatnya itu karena dia sendiri tahu bahwa Koizumi adalah gadis yang sangat keras kepala.
Sepertinya membicarakan semua itu baik-baik tidak akan memberikan hasil yang dia inginkan, mau tidak mau dia harus melakukannya dengan yang sangat kadar.
Koizumi di sisi lainnya sudah tidak memiliki sisa kehormatan apapun pada mertuanya itu, dia akan melakukan satu cara yaitu memberontak.
Dan mengakui secara langsung bahwa dirinya ini adalah seorang ratu neraka yang sudah pasti akan memperlihatkan suatu sikap dengan sebutan anak durhaka.
"Kau tidak akan bisa merebut Shinichi dariku..." Koizumi memperlihatkan senyuman kesalnya itu.
Cintanya kepada Shinichi bisa dibilang sudah berlebihan sampai tak bisa disingkirkan sama sekali, jika seseorang mencoba untuk mencuri Shinichi darinya maka mereka akan mati.
Dosa-dosa yang berada di dalam tubuh Koizumi terus mendorong dirinya untuk melakukan suatu dorongan yang penuh percobaan dengan bisa menetapkan posisinya sebagai istri dari Shinichi.
Tubuh Koizumi memunculkan banyak sekali kobaran api hingga lambang dari semua dosa itu mulai bermunculan di sekelilingnya hingga ia menunjuk ke arah Beatrice.
"Kau berbicara seperti itu hanya karena kau tahu bahwa diriku ini adalah seorang gadis yang memimpin neraka dengan penuh kekuasaannya."
"Padahal kau juga harus tahu bahwa Shinichi adalah sesosok pangeran yang memegang kekuasaan tinggi atas ranah surga."
"Bisa dibilang kebalikannya dari yang aku pimpin, tetapi kami berdua tetap saja bisa memperlihatkan kualitas yang berbeda sampai terhitung serasi."
"Untuk meraih kedamaian abadi maka kau harus bisa menerapkan arti dari keseimbangan itu!"
"Tidak ada yang namanya kekurangan dan juga kelebihan! Hanya keseimbangan!!!"
Beatrice dapat merasakan dorongan yang sangat kuat di hadapannya itu dimana ia akan memberikan beberapa perlawanan kepada Koizumi sampai Yuffie.
Lagi pula dia sendiri tahu jika Yuffie bangun di pertengahan pertarungan itu maka dia akan berpikir bahwa Koizumi memang perlu dihentikan secepat mungkin karena dia tak mau menerima kenyataannya.
"Jika kau tidak berhenti memiliki hubungan sekuat itu dengan Shinichi maka aku sebagai Neneknya akan melakukan sesuatu yang sudah seharusnya dilakukan." Beatrice mengubah tongkat itu menjadi sayap api di belakang punggungnya.

KAMU SEDANG MEMBACA
Yuusuatouri: Founder III
FantasySetiap dunia gelembung memiliki keunikannya masing-masing dalam segi sejarah dan juga cerita yang terkandung dibalik semua itu. Namun, hampir semua dunia gelembung sudah dipastikan akan memiliki beberapa masalahnya tersendiri yang sebagiannya dipast...