Shinichi merapikan pakaiannya itu yang dipenuhi dengan debu lalu ia melepas semua perban pada tubuhnya itu karena dia rasa semua itu hanya akan mengganggu pergerakannya.
Ketika dia tiba di dalam arena koloseum itu, banyak sekali penonton yang mulai memberikan dirinya berbagai macam sambutan meriah hingga mereka mengharapkan Shinichi bisa memperlihatkan aksi yang spektakuler lagi.
Shinichi menatap ke arah raja yang bernama Black Yusa itu dimana dia sendiri tahu dari nama serta penampilannya itu bahwa dia adalah seseorang yang pernah ia baca dalam suatu sejarah.
"Kalau tidak salah seorang Iblis yang berada dalam Zuusuatouri dimana dia memiliki pedang yang bernama Luz Demonio."
"Aku tidak perlu berharap terlalu tinggi mengenai Multiverse yang bisa menjadikan segala kemungkinan sebagai kenyataan."
"Dan aku hanya harus memenangkan pertandingan ini agar tidak terkekang oleh hukuman yang diberikan oleh Superiority Order III." Shinichi mulai melakukan kuda-kuda bertarungnya itu.
Yusa di sisi lainnya terlihat kesal karena dia masih mengingat perkataan semua rakyat serta pasukan kerajaannya sendiri bahwa Shinichi adalah pengganti yang sangat cocok.
Ditambah lagi mereka semua menginginkan dirinya untuk menjadi seorang raja yang dapat diandalkan untuk ke depannya demi kerajaan yang memerlukan pergerakan lebih lanjut lagi.
"Aku tidak akan membiarkan pria arogan seperti dirimu untuk mengambil alih kerajaan yang sudah diwariskan padaku dari masa ke masa."
"Pria arogan...? Kerajaan...?" Shinichi terlihat bingung seketika karena yang dikatakan oleh Yusa itu tidak masuk akal untuk dirinya sendiri.
"Padahal aku tidak pernah melakukan apapun di dalam arena itu atau ketika bertemu denganmu untuk pertama kalinya..."
"...aku hanya mengharapkan kita berdua bisa memperlihatkan pertarungan yang dapat mengukir sebuah sejarah baru."
Yusa tidak memedulikan apa yang dia katakan itu sehingga ia mulai memperlihatkan kuda-kuda bertarungnya itu dimana para penonton semakin bersorak dengan sangat keras.
"Dan kita sekarang akan melihat pertarungan Gladiator selanjutnya di antara kedua petarung yang telah dikenal oleh beberapa orang karena latar mereka sendiri!"
"Pertarungan sampai mati dimana pemenang akan menerima harta yang begitu besar berupa kerajaan yang dulunya sangat terkenal akan kepemimpinannya!"
"Apa yang sebenarnya akan terjadi jika sang Gladiator emas memimpin kerajaan tersebut?!"
"Oi, apa maksudnya ini...?" Tanya Shinichi kepada Shinobu yang sedang menonton bersama Koizumi.
Shinobu memperlihatkan ekspresi canggung seketika dimana ia mengangkat kedua bahunya itu sedangkan Koizumi menunjuk ke depan sampai Shinichi melirik ke arah Yusa yang terlihat sangat kesal.
"Jangan-jangan percakapan Koizumi itu..." Shinichi langsung menyadari dengan sangat jelas sampai dia menyaksikan amarah Yusa yang begitu dahsyat dimana ia menghantam daratan lagi dan lagi.
Shinichi dan Yusa langsung melangkah mengelilingi arena itu selagi menatap satu sama lain dengan ekspresi yang terlihat serius.
"Kau tidak akan mendapatnya dariku..."
"...kerajaan itu sudah sepenuhnya menjadi hak milik bagiku sendiri sehingga tak ada satupun raja yang cocok untuk memberikan kepemimpinan terbaik." Yusa mengambil sebuah pedang.
Pedang itu langsung dilancarkan ke arah Shinichi yang menangkisnya dengan sebuah tombak dimana keduanya menerima senjata itu dari atas tanah.
Keduanya mulai melancarkan banyak sekali tebasan dan juga tusukan yang terus ditangkis lagi dan lagi sampai arena itu dipenuhi dengan suara bising dari besi yang beradu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Yuusuatouri: Founder III
FantasíaSetiap dunia gelembung memiliki keunikannya masing-masing dalam segi sejarah dan juga cerita yang terkandung dibalik semua itu. Namun, hampir semua dunia gelembung sudah dipastikan akan memiliki beberapa masalahnya tersendiri yang sebagiannya dipast...